SEO alias Search Engine Optimization merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari upaya pemasaran online. Karena bagaimanapun, tanpa pengetahuan serta keterampilan di bidang yang satu ini akan cukup sulit bersaing untuk mendapatkan hasil pemasaran online yang maksimal.
Tidak sedikit para marketer sukses yang mengatakan bahwa sebenarnya urusan SEO bukanlah hal yang terlalu ribet untuk dilakukan. Ada juga pelaku bisnis internet yang mengatakan bahwa SEO membutuhkan kerja keras dan upaya yang cukup kompleks.
Lalu mana yang benar? Jawabnya adalah benar semua.
Mengapa? Karena pada dasarnya, untuk mencapai hasil apapun tentu membutuhkan upaya yang besar.
Namun meskipun begitu, SEO bukanlah hal yang nihil untuk dipelajari bahkan bagi rekan-rekan yang mungkin baru mengenal dunia internet marketing.
Belajar SEO Dengan Cara Mudah dan Menyenangkan
Jika kita lihat di luar sana, sudah tidak terhitung lagi berapa banyak tawaran pelatihan internet marketing. Mulai dari yang membahas khusus untuk urusan SEO, social media marketing, hingga yang mengajarkan pemasaran online secara menyeluruh.
Semuanya pada dasarnya baik, asal yang terpenting kita tahu bahwa pihak yang menawarkan latihan tersebut memang dapat dipercaya dan telah memiliki track record baik di mata para internet marketer lain.
Kemudian muncul pertanyaan, bagi mereka yang masih awal mendalami ranah ini, tentu memerlukan bahan pembelajaran yang lebih mudah serta murah (kalau bisa gratis, hehe..).
Apakah itu salah? Tentu sama sekali tidak.
Untuk itulah, banyak pula situs yang memberikan pembahasan terkait dengan internet marketing dan dapat diakses secara mudah serta gratis tentunya.
Salah satunya, seperti yang akan kita bahas di artikel ini, yakni mempelajari seluk beluk SEO dengan cara yang lebih menyenangkan. Caranya dengan menggunakan konsep ala tabel periodik.
Sebelum membahas lebih dalam, ada beberapa hal yang perlu rekan-rekan ketahui.
#1. Pertama, panduan pembahasan SEO berikut ini merupakan panduan yang bersifat dasar. Artinya ada kemungkinan bagi rekan-rekan yang sudah lama menjadi praktisi SEO, merasa bahwa materi yang disampaikan terbilang ringan.
Namun, meskipun begitu menurut saya pribadi tetap ada ilmu yang bisa dipelajari terutama bagi kita yang masih awal meraba-raba dunia SEO.
#2. Kedua, materi berikut ini merupakan adaptasi dari konten “Periodic Table of SEO Success Faktor” dari situs Searchengineland.com.
Dengan adanya penjelasan dalam bahasa Indonesia, diharapkan rekan-rekan bisa lebih mudah memahami dan menangkap ilmu di dalamnya. Selain itu akan ditambahkan, pembahasan umum lain yang berasal dari pengalaman pribadi maupun sumber pendukung.
Baiklah mari kita mulai.
Belajar SEO Asyik ala Tabel Periodik
Pertama-tama silahkan simak tabel periodik di bawah ini.
On The Page SEO | Off The Page SEO | |||||
---|---|---|---|---|---|---|
Cq = Content quality | Ac = Architecture/ crawl | Ht = HTML/ titles | Ta = Trust/ authority | Lq = Link/ quality | Pc = Personal/ country | Sr = Social/ reputation |
Cr = Content research | Ad = Architecture/ duplicate | Hd = HTML/ description | Te = Trust/ engage | Lt = Link/ text | Pl = Personal/ locality | Ss = Social/ shares |
Cw = Content words | Am = Architecture/ mobile | Hs = HTML structure | Th = Trust/ history | Ln = Link/ numbers | Ph = Personal/ history | |
Cf = Content fresh | As = Architecture/ speed | Hh = HTML/ headers | Tai = Trust/ identity | Vp = Violation/ paid | Ps = Personal/ social | |
Cv = Content vertical | Au = Architecture/ URLs | Vs = Violation/ stuffing | Vd = Violation/ piracy | VI = Violation/ spam | ||
Ca = Content answer | As = Architecture/ https | Vs = Violation/ hiding | Va = Violation/ ads | |||
Vt = Violation/ thin | Vc = Violation/ cloacking |
Bagaimana? Ada yang aneh?
Tentunya, karena ini bukan tabel periodik sembarang. Ini merupakan sebuah kreasi konten dari Searchengineland dimana di dalamnya dijelaskan tentang beberapa faktor yang bisa kita terapkan untuk memperoleh kesuksesan dalam upaya SEO.
Hampir serupa dengan tabel periodik unsur kimia, di dalamnya juga dibagi menjadi beberapa sub kategori serta ditambahkan pulang nilai faktor sebagai panduan tambahan.
Meskipun tampil cukup kompleks, namun sebenarnya untuk memahami tabel ini tidaklah terlalu susah kog. Bahkan nantinya ada penjelasan lebih rinci terkait dengan setiap faktor beserta contoh serta penerapan.
Pengenalan Tabel Periodik SEO
Tahap pertama kita akan lebih mengenal seperti apa penjelasan umum dari tabel periodik unik di atas.
Pertama adalah tentang warna. Bisa rekan-rekan perhatikan, dari pembagian warna ada tiga warna utama yang digunakan yakni warna keabu-abuan, kehijauan serta kemerahan.
Bukan tanpa tujuan, karena setiap warna tersebut merepresentasikan jenis faktor dari SEO.
Berikut penjelasannya; warna keabu-abuan digunakan untuk menandai jenis faktor yang bersifat On page SEO, warna kehijauah digunakan untuk faktor Off-page SEO, serta warna kemerahan yang menandakan Violation atau pelanggaran.
Tiga faktor ini sebenarnya sudah cukup untuk menjelaskan beberapa hal terkait dengan penerapan SEO untuk internet marketer. Memang benar jika dikatakan, masih sangat banyak sekali faktor lain yang terlibat.
Sebagai informasi, tabel periodik ini sendiri sudah mengalami pembaruan dan perbaikan dari waktu ke waktu.
1. On Page SEO
Secara umum, pengertian dari On Page SEO tentu rekan-rekan sudah tahu, yakni faktor-faktor yang dapat dikendalikan secara langsung oleh kita sebagai pemilik situs.
Faktor on page diciptakan untuk mempermudah proses perangkingan mesin pencari. Di dalamnya ada 3 sub faktor, yaitu; content (konten), website architecture (arsitektur), serta HTML.
2. Off Page SEO
Berbeda dengan On Page SEO, dalam hal ini Off Page SEO dapat diartikan sebagai faktor-faktor yang mempengaruhi upaya SEO namun tidak dapat secara langsung kita dikendalikan.
Alasan diciptakannya faktor ini adalah, untuk mendukung keakuratan dari faktor on page. Karena sifatnya yang tidak bisa dikendalikan secara langsung, ini menyebabkan tingkat keakuratan data untuk perangkingan hasil mesin pencari akan semakin akurat.
Di dalamnya ada sub faktor antara lain Trust (kepercayaan), Links (tautan), Personal, serta Sosial.
3. SEO Violations
Seperti yang telah dijelaskan di atas, ada satu lagi faktor yakni violation atau pelanggaran. Dalam menjalankan upaya internet marketing, mesin pencari seperti Google mempunyai sederetan peraturan yang tentunya wajib untuk dipatuhi.
Mesin pencari Google sebenarnya telah memberikan panduan lengkap entah itu dalam bentuk tertulis maupun video, untuk menjelaskan bagaimana menjalankan upaya SEO yang baik dan benar.
Namun pada kenyataannya tetap ada pula upaya yang melanggar seperti contohnya spam atau upaya black hat SEO serta cara curang lainnya. Inilah yang harus kita hindari dengan memperhatikan faktor violation.
Secara umum, violation adalah cara curang yang digunakan untuk menipu atau memanipulasi hasil mesin pencari utamanya dalam hal relevansi ataupun tingkat otoritas dari situs tersebut.
Teknik Penamaan Faktor SEO
Setelah kita mengetahui ada 3 pembagian faktor utama, serta sub faktor dari 3 faktor utama tersebut. Kemudian kita bisa melihat lebih rinci ada penjelasan lain yang tertulis di bagian kiri bawah setiap kotak.
Jadi nantinya, dalam setiap kotak akan tertulis 2 inisial huruf, yang terdiri dari huruf pertama untuk sub faktor dan kedua untuk penjelasan dari faktor tersebut.
Sebagai contoh, kita bisa melihat kotak yang berada di bagian paling pojok kiri atas.
Dalam kotak tersebut tertulis huruf “Cq”. Kotak ini bisa dibaca sebagai faktor C untuk Content (konten) dan q untuk Quality (kualitas). Jika digabungkan menjadi, faktor kualitas konten.
Namun sedikit berbeda, untuk kotak yang berwarna merah. Seperti yang telah dijelaskan di atas, kotak merah digunakan untuk jenis faktor violation atau pelanggaran. Pada jenis kotak ini, huruf awal yang digunakan semuanya adalah huruf V, kemudian baru diikuti huruf penjelas lain.
Bisa dilihat di bagian, pojok kiri bawah. Di sana tertulis huruf Vt. Penjelasannya, V untuk violation atau larangan, dan t untuk thin (ringan/pendek). Maksudnya adalah, ketika kita menulis konten, diharapkan untuk tidak menulis konten yang terlalu pendek.
Tingkat Pengaruh Faktor
Semua poin yang terdapat dalam tabel di atas, bisa diperhatikan memiliki nomor-nomor yakni +1, +2 atau +3. Nomor ini muncul di bagian kanan atas setiap kotak faktor.
Apa maksud dari nomor ini?
Nomor ini menggantikan fungsi skala dari tingkat pengaruh setiap faktor SEO tersebut. Untuk membacanya, angka yang lebih besar mempunyai tingkat pengaruh yang lebih tinggi. Sebagai contoh faktor dengan angka +3, harus lebih kita perhatikan dibanding faktor yang berangka +1 atau +2.
Namun ini bukan berarti, kita bisa melewatkan faktor dengan angka +1 atau +2. Karena, prinsip dasar dari upaya SEO adalah kombinasi dari setiap faktor untuk menciptakan kepercayaan mesin pencari terhadap situs kita.
Dalam penentuan tingkat pengaruh faktor tersebut, ternyata juga tidak sembarangan. Karena untuk menentukannya diambil dari hasil telisik panduan mesin pencari Google, survey dari komunitas internet marketing, serta pengalaman dan keahlian tim dari Searchengineland.
Jadi bisa dibilang, faktor tersebut telah diseleksi yang disempurnakan dari waktu ke waktu.
Jika diperhatikan kembali, ada juga angka yang ditulis dengan tanda minus, seperti -3, -2, dan -1. Angka ini di khususkan untuk setiap faktor violation yang bertanda warna merah.
Berkebalikan dengan faktor yang memiliki angka plus, faktor minus justru harus kita hindari. Dan semakin besar angka minus yang ditunjukkan, maka faktor tersebut memiliki tingkat pengaruh negatif lebih besar terhadap situs kita. Artinya harus semakin kita waspadai dan jangan sampai kita lakukan.
Perbedaan Faktor SEO
Mungkin bagi sebagian rekan-rekan yang mempunyai pengalaman lebih di bidang ini, berfikir bahwa masih banyak faktor lain yang harusnya dimasukkan ke dalam setiap faktor di tabel periodik SEO di atas. Seperti contohnya penggunaan alt text, bold text dan lain sebagianya.
Namun dalam penjelasannya, disebutkan bahwa semua faktor lain seperti yang tidak terangkum dalam tabel tersebut memiliki tingkat pengaruh yang tidak begitu signifikan, setidaknya hingga saat ini.
Pun demikian, jika kita memasukkan faktor yang jauh lebih banyak lagi, tentu akan cukup membingungkan bagi para pemula. Bagaimana tidak, sebagai informasi saat ini Google mempunyai lebih dari 200 faktor yang mempengaruhi pemeringkatan mesin pencari, dan dari 200 faktor tersebut masih dijabarkan menjadi lebih dari ribuan sub-faktor.
Hayo bagaimana? Yakin mau belajar semua? Boleh saja sih, tapi dijamin pusing dan bukan semangat justru mundur teratur untuk belajar SEO.
Jadi itulah, penjelasan secara umum bagaimana memahami setiap faktor serta keterangan yang terdapat dalam tabel periodik SEO di atas. Selanjutnya kita bisa menyimak penjelasan dari setiap sub faktor untuk lebih memantapkan pemahaman kita.
Silahkan baca artikel setiap BAB yang membahas Tabel Periodik SEO:
lagi cari artikel belajar seo, ternyata istilah istilah seo banyak ya
Seo sangat penting untuk mendognkrak web dan pelajaran seo ini sangat mudah difahami
Keren ini ilmunya, bahasanya mudah dipahami. Semoga berkat ilmu tabel ini, blog amtread saya bisa lebih baik lagi :)
Joss dah, mantul artikelnya…
detail banget dan dibuat per bab…
Aq cari penjelasan table periodik seo yg indo, nemunya yg ini josss dah makasih Om Max….
bagus sekali metode nya, sayangnya bagi saya ga cocok dulu nilai pelajaran kimia saya ancur he3
Baca ja, walaupun blm ngerti isi tabelnya, saya msh pemula..
Siap Belajar Bab per Bab.. Terima Kasih Master…
mas tabel periodik itu ngaruh backlink juga ga ya?
Pasti belum baca artikelnya ya, itu faktor di dalam SEO mba.
mas, kalau AMP itu mempengaruhi seo atau tidak ya?
Saat ini sepertinya belum begitu pengaruh, tapi kedepannya sepertinya akan masuk dalam faktor SEO
Jadi tau banyak seo berkat artikel maxmanroe inih terimakasih.
Wah gak boleh dilewatkan nih rahasia seo secara detail… terimakasih kak…
maaf ya om max mau nanya nih saya punya web ternyata masih turun naik juga apa ya yang harus saya lakukan….dan terimakasih banyak atas infonya yang ada di artikel SEO ala tabel nya…
Saya pemula banget, terima kasih atas artikel SEO menarik ini. Akan saya coba terapkan di web saya. Baru tau ada SEO ala tabel periodik.