Inilah 5 Penyanyi Wanita Terkaya di Dunia yang Juga Sukses Karena Kegiatan Bisnisnya

Advertisement - Scroll to Continue
Penyanyi Wanita Terkaya di Dunia
Image dari Hbcvibes.com

Dunia bisnis atau #entrepreneur memang tak mengenal status orang yang menjalankannya. Semua orang dengan status apapun bisa mengerjakan kegiatan perniagaan ini asal ada niat dan kemauan. Dan salah satu sosok yang juga bisa menjalankan aktivitas bisnis ini adalah penyanyi. Penyanyi yang juga biasanya seorang artis saat ini memang banyak terlihat juga menjalankan bisnis.

Aktivitas bisnis ini sendiri dilakukan para penyanyi bukan hanya sekedar ikut-ikutan atau untuk tampil keren, namun lebih dari itu para penyanyi dan sekaligus artis ini melakukannya dengan kesadaran tinggi bahwa karir keartisannya sewaktu-waktu bisa saja memudar dan bahkan berakhir.

Lalu siapa saja para penyanyi yang juga menjalankan kegiatan berbisnis ini hingga membuatnya menjadi kaya raya? Berikut ulasannya.

1. Madonna (Total aset: US$ 1 miliar atau Rp 13,6 triliun)

MadonnaPenyanyi pertama yang menyandang wanita terkaya karena kegiatan bisnisnya adalah Madonna. Selain menjadi penyanyi, Madonna memang juga dikenal oleh masyarakat luas sebagai seorang pengusaha. Beberapa bisnis yang dijalaninya sendiri telah sukses memasarkan seperti pakaian, buku, make up, parfum hingga aksesoris. Dan hampir dari keseluruhan produknya ini telah diterima positif oleh pasar hingga membuat dirinya mampu mengumpulkan total kekayaan mencapai US$ 1 miliar atau setara dengan Rp 13,6 triliun.

Madonna sendiri adalah seorang penyanyi yang sudah sangat populer di dunia yang mengawali karier sebagai drumer dan vokalis pada grup musik rock Breakfast Club dan Emmy. Penyanyi yang kini telah sukses menuju puncak popularitas melalui serangkaian album dan single-nya ini sebenarnya harus juga dikenal sebagai pebisnis yang sukses.

Artikel lain: Inilah 5 Miliarder Ini yang Capai Kesuksesan Setelah Usia 30 Tahun

2. Celine Dion (Total aset: US$ 630 juta atau Rp 8,63 triliun)

Celine DionDengan total aset mencapai US$ 630 atau sekitar Rp 8,63 T, penyanyi dan artis Celine Dion juga menjadi salah satu penyanyi dan pebisnis wanita terkaya yang sukses. Bisnis yang dijalankan Celine Dion sendiri adalah bisnis manajemen artis yang bernama Les Productions Feeling Inc. Usahanya ini sendiri berfokus mengorbitkan penyanyi asal Quebec, Kanada.

Penyanyi yang mengawali karir tarik suaranya di Eropa dan Jepang ini memang patut diacungi jempol. Pasalnya penyanyi yang telah mendominasi daftar musik hits selama beberapa dekade ini mampu menyeimbangkan karir musiknya dan bisnisnya dengan baik dan sukses.

3. Mariah Carey (Total aset: US$ 520 juta atau Rp 7,12 triliun)

Mariah CareyDi bawah label namanya, Mariah Carey memanfaatkan kepopuleran namanya dengan berbisnis parfum. Dalam bisnis ini wanita kelahiran New York, 27 maret 1970 ini bekerja sama dengan Elizabeth Arden. Dari kerjasama bisnis ini dan sejak peluncuran parfumnya tahun 2007 akhirnya Mariah Carey mampu menghasilkan profit mencapai US$ 150 juta.

Selain menjalankan bisnis parfum, penyanyi yang memulai debut rekamannya pada tahun 1990 di bawah bimbingan eksekutif Columbia Records, Tommy Mottola ini juga memiliki kontrak dengan perusahaan periklanan. Pundi-pundi kekayaan Mariah Carey pun makin membengkak ketika ia mendapat royalti besar dari lagunya “All I Want for Christmas Is You” diputar setiap natal tiba. Tak ayal bila saat ini aset kekayaan wanita menikah dengan Mottola pada tahun 1993 ini telah mencapai US$ 520 juta atau setara dengan Rp 7,12 triliun.

4. Gloria Estefan (Total aset: US$ 500 juta atau Rp 6,84 triliun)

Gloria EstefanPenyanyi yang satu ini merupakan penyanyi cantik bersuara merdu dan merupakan salah satu penyanyi paling terkenal dengan lagu-lagu berbahasa Spanyol. Sama seperti ketiga penyanyi diatas, Gloria Estefan juga menjalankan bisnis. Bisnis yang dijalankan Glorian Estefan sendiri adalah bisnis kuliner dengan membuka sebuah restoran. Dari profesi keartisan dan Penyanyi serta entrepreneur-nya ini maka penyanyi asal Kuba ini mampu mengumpulkan pundi kekayaan mencapai US$ 500 juta atau Rp 6,84 triliun.

Baca juga: Daftar Terbaru 10 Orang Terkaya Di Dunia Versi Forbes!

5. Dolly Parton (Total aset : US$ 500 juta atau Rp 6,84 triliun)

Dolly PartonTerakhir, penyanyi wanita yang kaya raya dari kegiatan berbisnisnya adalah Dolly Parton. Dengan total kekayaan mencapai US$ 500 juta atau Rp 6,84 triliun, Dolly Parton menempati posisi kelima dari daftar penyanyi wanita terkaya di dunia. Penyanyi yang memulai karier musiknya dari nol ini memang sangat hebat. Pasalnya selain bernyanyi ia juga memiliki beberapa profesi lain seperti penulis lagu dan pebisnis. Bisnis yang dijalankan Dolly Parton sendiri adalah seperti #bisnis fashion, properti dan film.

Advertisement
Asep Irwan

Asep Irwan adalah content writer di Maxmanroe.com. Memiliki minat besar di dunia kepenulisan, blogging, dan media online.

Leave a Comment