Blackbox Barber Academy ~  Menilik “Sekolah”nya Para Barber Dan Hair Stylist Profesional

Blackbox Barber Academy
Blackbox Barber Academy

Berkaca pada kondisi saat ini, untuk bisa mendapatkan pekerjaan yang layak bukanlah hal yang mudah. Bahkan bagi mereka yang sudah mempunyai bekal pendidikan formal, tidaklah mudah karena beberapa alasan. Yang pertama, masih banyak tenaga kerja yang belum terserap bahkan setelah beberapa tahun lulus dari bangku pendidikan.

Tidak hanya itu, alasan berikutnya adalah karena kita mulai harus bersaing tidak hanya dengan tenaga kerja dari dalam negeri kamu juga tenaga kerja dari luar negeri. Inilah kenapa kemudian banyak orang yang mulai mengubah jalur karirnya dengan memulai usaha mandiri.

Namun apakah dengan mempunyai usaha sendiri semuanya menjadi lebih mudah? Singkat kata, tentu tidak jawabnya. Untuk membuat usaha sendiri juga diperlukan kerja keras yang tidak mudah. Hal lain yang juga patut dipertimbangkan adalah keterampilan untuk memulai usaha tersebut.

Potensi Usaha Barber Dan Hair Stylist

Dari situ kemudian tentu banyak berpikir kemampuan apa yang harus dimiliki untuk bisa membuka usaha sendiri. Ini sebenarnya bisa disesuaikan dengan ketertarikan ataupun bakat yang sudah kita miliki.

Sebagai pandangan, salah satu skill yang memiliki potensi untuk terus dikembangkan sebagai bisnis adalah keterampilan menata dan memotong rambut. Alasannya tentu sangat sederhana, yang pertama selama masih ada orang yang ingin berpenampilan rapi dan menarik lewat tatanan rambutnya, skill yang satu ini akan selalu dibutuhkan.

Artikel lain: Tips Sukses Promosikan Bisnis Pangkas Rambut

Selain itu, untuk beberapa lokasi wilayah terutama luar daerah perkotaan, pada kenyataannya banyak jasa pangkas rambut yang belum bisa memberikan kualitas prima pada layanannya. Mayoritas dari jasa pangkas rambut memberikan layanan standar yang terkesan itu-itu saja. Inilah #peluang usaha yang sebenarnya sangat patut untuk dimanfaatkan.

Terlepas Anda mempunyai atau tidak ketertarikan atau skill di bidang tersebut, sebenarnya tetap ada solusi. Jika kita belum memiliki sama sekali pengetahuan, kita bisa memilih alternatif pendalaman skill, salah satunya bisa kita tempuh dengan mengikuti pelatihan.

Sekilas Tentang Blackbox Barber Academy

Blackbox Barber Academy adalah salah satu hair stylist courses and training atau pelatihan penata rambut profesional yang ada di Indonesia. Tidak hanya memberikan pelatihan serta pendidikan umum untuk mereka yang ingin mendalami skill penata rambut, Blackbox Barber Academy juga telah dirancang sebagai salah satu lembaga akademis yang profesional dan berkopetensi.

Salah satu kelebihan yang membedakan Blackbox Barber Academy dengan beberapa lembaga latihan lain adalah adanya Cetificate of Competence yang membuktikan bahwa semua lulusan dari lembaga tersebut telah melalui prosedur pendidikan yang terstruktur dan kurikulum mulai dari teori hingga praktek di bidang barber dan hair styling.

Tidak hanya itu, lembaga ini juga memberikan bekal tambahan lewat pendidikan entrepreneurship agar nantinya skill yang dimiliki oleh para lulusan bisa semakin dimaksimal dalam wujud sebuah bisnis.

Memiliki motto “attitude is everything” Blackbox Barber Academy berupaya menjadi wadah para profesional barber dan hair styling yang mengutamakan pembawaan dan kualitas tinggi dalam setiap karyanya. Untuk mewujudkan tujuan ini, lembaga yang berlokasi di kota Bandung jawa Barat ini ditukangi oleh tenaga pengajar profesional yang telah berpengalaman selama beberapa tahun menjalankan bidang tersebut.

Tawarkan Layanan Sesuai Kebutuhan

Yang menarik dari lembaga pelatihan barber yang satu ini adalah bisa diperuntukkan bagi mereka yang sudah memiliki pengalaman di bidang penata rambut atau bagi mereka yang masih awam dan baru mengenal bidang ini. Oleh karena itu, Blackbox Barber Academy juga mempunyai dua paket berbeda yang bisa dipilih oleh calon peserta pelatihan berdasarkan kebutuhan.

Paket yang pertama adalah paket Advance yang bisa dijalankan selama kurang lebih 2 minggu masa pelatihan. Selama masa tersebut, peserta akan mendapat 10 kali pertemuan yang terdiri dari 2 kali pertemuan teori, serta 8 kali pertemuan praktek. Pemberian porsi praktek yang lebih besar memberi indikasi bahwa fokus utama adalah bagaimana mengembangkan keterampilan di samping juga didukung teori yang benar dalam menata rambut.

Selain itu, fasilitas yangbisa didapatkan antara lain riil model bukan manekin, peralatan lengkap, ruangan AC, bahkan ada juga kesempatan untuk disalurkan bekerja di lokasi barber atau hair stylist.

Berikutnya untuk paket yang kedua adalah paket profesional yang ditujukan bagi mereka yang tidak hanya ingin mengembangkan keterampilan penataan rambut namun juga ingin mengenal bagaimana cara mengelola bisnis barber yang baik dan efektif. Secara umum perbedaan dari paket yang pertama adalah pada rentan waktu pelatihan serta tambahan teori entrepreneurship.

Baca juga: 5 Tips Menjaga Kualitas Bisnis Jasa Penerjemah Menuju Kesuksesan

Untuk paket profesional, semua peserta mendapat pelatihan selama kurang lebih 1 bulan serta tambahan teori bisnis seperti produk dan service, manajemen bisnis serta marketing strategi terkait bisnis penataan rambut. Namun dari 2 paket tersebut tetap mengutamakan hasil akhir keterampilan yang harus dikuasai.

Bagi rekan-rekan yang mungkin sedang mencari potensi untuk mengembangkan bisnis mandiri atau memang mempunyai ketertarikan di bidang penataan rambut, bisa mendapatkan informasi lebih lanjut lewat kontak di bawah ini.

Hubungi Blackbox Barber Academy

  • Alamat : Jl. Rancabolang No. 53 Bandung
  • LINE : barberacademy
  • WA : 087722541277
  • Facebook : Fb.com/blackboxbarberacademy
  • Instagram : www.instagram.com/academybarber
  • Website : www.barberacademy.co.id
M Majid

Mochamad Majid adalah content writer sekaligus editor di Maxmanroe.com. Menyukai dunia digital media dan fotografi.

2 thoughts on “Blackbox Barber Academy ~  Menilik “Sekolah”nya Para Barber Dan Hair Stylist Profesional”

  1. Lulus smp langsung ke blackbox bisa ngga dan jika mau kerja di barber shop yang dibutuhkan bukan ijazah sma/smk melainkan sertifikat sekolah barber kah?

    Reply

Leave a Comment