advertise-scroll to continue

Tips Membuat Headline Konten Yg Menarik Pengguna Internet

Membuat-Headline-Konten-Yg-Menarik

Konten apa yang sering kita akses di internet? Salah satu jawabannya tentu saja konten yang berformat visual. Konten berformat visual tampaknya memang masih menjadi primadona dalam dunia #internet. Beragam konten visual yang berisi informasi, literatur ilmiah, berita terkini atau konten hiburan setiap hari diakses oleh para pengguna internet.

Banyak faktor yang mempengaruhi pengguna internet untuk tertarik mengakses suatu konten visual. Hal tersebut tentunya harus dipahami oleh para pelaku #bisnis online agar mampu menarik perhatian banyak pengguna internet. Salah satu cara efektif untuk membuat konten visual yang menarik adalah bagian judul yang atraktif. Biasanya pengguna internet akan tertarik untuk menyimak suatu konsen visual bila judul atau headline yang digunakan memiliki kemampuan untuk membuat penasaran.

Headline seperti apa yang bisa menarik keingintahuan para pengguna internet?

1. Berikan Spesifikasi Produk yang Ditawarkan

Spesifikasi produk yang dijelaskan secara detail melalui headline akan membuat para pengguna internet merasa lebih penasaran dan akhirnya tertarik untuk menyimak konten tersebut. Percaya atau tidak, penggunaan angka-angka ganjil seperti 7, 25, 15 atau angka ganjil lainnya biasanya lebih menarik perhatian bila dibandingkan dengan angka yang genap.

Jadi, kita bisa membuat headline yang menyerupai “17 model sofa dengan desain minimalis” atau “7 macam produk kuliner khas Makassar”. Kedengarannya tentu lebih menarik dan mengundang rasa penasaran bukan.

Artikel lain: Tips Cara Menulis Artikel Yang Baik

2. Foto Produk itu Penting

Ternyata bukan hanya kalimat yang perlu diperhatikan dalam membuat sebuah posting produk bagi bisnis online. Faktanya, para pengguna internet lebih gemar melihat konten visual berupa gambar atau foto dibandingkan dengan deretan kalimat yang terlalu panjang dan monoton. Oleh sebab itu, cobalah untuk menampilkan headline menarik yang disertai dengan deskripsi foto atau gambar yang berkualitas. Hal ini tentu akan membuat para pengguna internet jadi lebih penasaran dan terus menyimak informasi yang ingin kita sampaikan atau promosikan.

3. Memberikan Alasan yang Berkualitas

Poin yang satu ini mungkin terasa sedikit sulit untuk diwujudkan. Karena pada dasarnya tak semua pengguna internet senang dengan upaya promosi yang terlalu terang-terangan, cobalah untuk mengasah skill softselling. Caranya sebenarnya cukup simpel, kita cukup menyisipkan nilai-nilai edukasi yang informatif disela-sela promosi produk. Misalnya dengan menggunakan headline “manfaat menggunakan produk X untuk menjaga kesehatan kulit secara alami” atau “inilah alasan mengapa kamu harus segera mencicipi keripik Y”.

4. Sihir di Dalam Kata “GRATIS”

Penggunaan kata “gratis” biasanya menjadi cara yang ampuh untuk menarik perhatian para pengguna internet. Meski kata gratis memiliki pengaruh yang sangat besar, jangan sampai kita mencoba untuk mengecoh dan menarik perhatian para pengguna internet. Karena para pengguna internet justru bisa merasa kecewa dan kapok untuk menerima informasi yang ingin kita sampaikan. Contoh penggunaan kata gratis yang tepat misalnya “Gratis softdrink untuk pembelian produk di daerah Jabodetabek” atau “Gratis ongkos kirim untuk pemesan dari seluruh Indonesia”.

5. Biasakan untuk Menggunakan Kata “Anda”

Para pengguna internet adalah calon pelanggan yang memprioritaskan kebutuhan dirinya. Hal ini membuat pengguna internet ingin menjadi prioritas pelayanan, dan bukan menjadi obyek untuk penyampaian promosi. Oleh sebab itu, kita bisa mulai membiasakan diri untuk menggunakan kata Anda. Penggunaan kata Anda akan memberikan kesan positif bahwa kita mengutamakn kepentingan dan kenyamanan calon pelanggan.

Lebih dari itu, penggunaan kata Anda juga membuat upaya promosi berlangsung lebih sopan dan tertata. Hindari penggunaan kata kami atau saya, karena hal tersebut dapat memberikan kesan yang berorientasi pada kepentingan bisnis semata tanpa mempedulikan kebutuhan para pelanggan.

Baca juga: Pentingnya Jasa Penulis Artikel Bagi Sebuah Website Bisnis

Mempelajari tehnik membuat headline yang benar akan memudahkan kita saat harus melakukan upaya promosi online melalui internet. Saat kita sudah terbiasa membuat headline yang sifatnya menarik dan informatif, kita tak akan lagi kesulitan untuk menyampaikan hal yang ingin kita ungkapkan dengan cara yang lebih sopan dan tertata. Ingatlah bahwa para pengguna internet berasal dari berbagai latar belakang, kebiasaan dan budaya hidup yang berbeda-beda. Sikap universal yang humble sangat dibutuhkan untuk meraih hati para pengguna internet.

M Majid

Mochamad Majid adalah content writer sekaligus editor di Maxmanroe.com. Menyukai dunia digital media dan fotografi.

1 thought on “Tips Membuat Headline Konten Yg Menarik Pengguna Internet”

  1. Terimakasih suhu artikelnya sangat membantu saya yang awam,semoga terus jaya dan berkarya.

    Reply

Leave a Comment