Tips Lancar Membangun Bisnis Sembari Bekerja Sebagai Pegawai

Advertisement - Scroll to Continue
Membangun Bisnis Sembari Bekerja
Image dari Tinobusiness.com

Banyak orang yang mempunyai mimpi bisa memiliki karir yang cemerlang sekaligus mengembangkan bisnis yang berjalan dengan lancar. Namun nyatanya tak sedikit dari mereka yang menemui kegagalan besar, bahkan harus mengorbankan kedua hal yang telah diusahakan. Bagi kebanyakan orang, menjalankan pekerjaan sebagai pegawai sekaligus mengelola bisnis atau usaha kecil bukan merupakan pilihan yang tepat. Namun meski begitu, menjalankan kedua hal tersebut secara bersamaan bukanlah sesuatu yang tidak mungkin.

Buktinya, tidak sedikit pengusaha besar yang dulunya juga berprofesi sebagai pegawai terlebih dahulu. Baru setelah bisnisnya mampu menopang seluruh kebutuhan, ia secara penuh beralih dan keluar dari tempatnya bekerja. Dan bagi rekan-rekan yang mungkin senasib dan sedang menjalani posisi seperti itu, berikut terdapat beberapa tips untuk membangun bisnis sembari tetap bekerja sebagai pegawai. Simak tahap demi tahapnya dan semoga bermanfaat.

1. Tentukan Alasan Mengembangkan Bisnis

Sebagai pondasi dalam berbisnis, tujuan atau alasan mengapa Anda terjun ke dunia bisnis tentu sangat penting. Alasan mungkin sangat beragam mulai dari menjalankan mimpi memiliki bisnis sendiri yang tertunda, ingin mempunyai waktu luang lebih, mengembangkan kreativitas hingga lebih dekat dengan keluarga, merupakan beberapa tujuan yang bisa menjadi motivasi kuat anda sebelum membangun bisnis ketika masih berprofesi sebagai pegawai.

Artikel lain: 4 Tantangan Mengembangkan Bisnis yang Wajib Anda Jalani

2. Komitmen Tinggi Terhadap Tujuan

Setelah memiliki tujuan sebagai dasar batu pijakan, kita harus berusaha untuk terus menjaga komitmen agar tidak goyah nantinya di tengah jalan. Menjalankan dua hal secara bersamaan tentunya akan memberikan banyak tantangan dan cobaan. Jika kita tidak bisa berkomitmen, maka bukan tidak mungkin semangat kita akan luntur sebelum bisnis Anda berkembang.

3. Buatlah Sebuah Patokan yang Jelas

Ketika kita masih berprofesi sebagai pegawai, konsentrasi tentu akan terpecah dengan persiapan membangun bisnis. Oleh karena itu agar tidak terlalu menyita pikiran, kita harus membuat patokan yang jelas tentang pencapaian Apa yang harus kita raih setahap demi setahap. Pencapaian tersebut bisa dibuat dalam hitungan minggu, bulan atau tahun berdasarkan perkembangan bisnis kita. Buatlah pencapaian tersebut sedetail mungkin sehingga kita bisa mengikutinya dan tidak keluar dari jalur bisnis yang sudah kita susun.

4. Berkumpul Dengan Pebisnis Lain

Sebagai seseorang yang masih memulai berbisnis, tentunya kita memerlukan panduan atau saran dari orang lain yang sudah lama terjun dalam bidang tersebut. Di sela waktu menjadi seorang pegawai, kita bisa berkumpul dengan orang-orang yang sudah lama menjalankan bisnis tersebut terlebih dahulu. Perkumpulan tersebut tidak harus kaku atau terkonsep, perkumpulan sederhana di antara pebisnis sudah cukup untuk bisa saling sharing dan membangun ide untuk mengembangkan bisnis Anda.

5. Selalu Haus Akan Ilmu

Sama seperti kita sedang belajar sesuatu, ketika ingin menekuni sebuah bisnis kita wajib memperkaya ilmu yang kita miliki terkait seluk-beluk dan juga hal-hal yang mempengaruhi bisnis tersebut. Beruntung saat ini sudah banyak sumber yang bisa kita jadikan acuan, mulai dari internet, komunitas bisnis, forum dan banyak lainnya. Galilah sebanyak mungkin ilmu dari semua sumber tersebut semaksimal yang Anda bisa.

6. Selalu Berpikir Positif

Mempunyai pikiran positif ketika kita membagi fokus dan energi kepada dua hal yang berbeda tentu tidak mudah untuk dilakukan. Namun hal tersebut bisa diraih, salah satunya dengan memaksimalkan kondisi menyenangkan di tempat kerja.

Sebagai seorang pegawai, kita harus tetap bisa memaksimalkan potensi di tempat kerja. Coba lebih banyak berkomunikasi dengan rekan kerja, sharing tentang hal-hal yang bisa membuat anda rileks, serta bisa juga anda mau bicarakan tentang konsep bisnis yang ingin Anda jalankan kepada rekan kerja. Secara tidak langsung kebiasaan tersebut bisa menimbulkan fikiran positif yang nantinya tentu bermanfaat bagi kita saat mengembangkan bisnis.

Baca juga: Bisnis Usaha Kecil, Hmm… Kenapa Tidak?

7. Buat target harian

Sedikit berbeda dengan poin ketiga sebelumnya, target harian di sini lebih bersifat untuk mengukur sejauh mana perkembangan yang telah Anda raih. Target Harian Ini bisa berupa apa saja yang telah kita persiapkan untuk membangun bisnis, atau bahkan jika usaha kita sudah berjalan, seperti apakah dampak positif negatif yang kita rasa selama menjalani 2 tanggung jawab sekaligus.

Dengan adanya target harian ini, kita sebagai pebisnis juga bisa merasa lebih yakin dan percaya diri. Pasalnya, secara tidak langsung kita bisa melihat bahwa dari hari ke hari kita telah melakukan hal positif terlepas dari apakah bisnis yang kita jalankan tersebut sudah memberikan profit atau belum.

Dengan menjalankan beberapa tips di atas, perlahan mental dan fisik kita akan terasa untuk siap menjalankan beragam kewajiban baik sebagai pegawai maupun pelaku bisnis. Dan sebagai hasil akhir, jika semua telah berjalan dengan baik, maka kita bisa mulai melangkah fokus menggarap bisnis dan menggapai tujuan awal yang kita idamkan.

Advertisement
M Majid

Mochamad Majid adalah content writer sekaligus editor di Maxmanroe.com. Menyukai dunia digital media dan fotografi.

Leave a Comment