Cara Memasang Password Pada Browser Mozilla Firefox Dgn StartupMaster

Advertisement - Scroll to Continue

Cara-Memasang-Password-Pada-Browser-Mozila-Firefox

Setiap kali kita berselancar di #internet pasti akan menggunakan browser, baik itu browser Google Chrome, Mozilla Firefox, atau browser lainnya. Sebagian orang memilih untuk menyimpan password login sebuah layanan website di dalam browser mereka (misalnya login ke akun email atau akun media sosial) agar tidak perlu mengetik ulang ketika akan masuk kembali ke layanan website tersebut.

Namun, kemudahan ini bisa menjadi bencana ketika kita meninggalkan #komputer lalu seseorang menggunakan komputer tersebut dengan niat yang tidak baik, misalnya mengambil data penting Anda atau yang lainnya. Nah untuk menjaga keamanan akun kita di internet, ada baiknya kita memberikan password pada browser yang kita gunakan.

Memasang password pada Mozilla Firefox akan mengamankan browser Anda dari akses yang tidak diinginkan. Bila password login akun email atau media sosial Anda sudah tersimpan pada browser, maka siapa saja bisa masuk ke halaman akun Anda tersebut dengan menggunakan password yang sudah tersimpan tadi. Tentunya ini berbahaya! Karena itu, jika tidak ingin ada orang yang bisa mengakses Mozilla Firefox Anda, ada baiknya memasang password pada browser tersebut. Bagaimana caranya? Yaitu dengan menginstal Startupmaster Add-on pada Mozila Firefox. Ikuti langkah-langkah berikut ini

I. Menginstal Startup Password di Mozilla Firefox

1. Pertama-tama buka browser Mozila Firefox, kemudian klik menu tool, lalu klik Add-ons.

Memasang-Password-Pada-Browser-Mozila-Firefox

2. Sekarang klik pilihan get add-ons pada panel sebelah kiri, kemudian ketik startup master di kotak pencarian. Kemudian pilih StartupMaster 1.6 Add-ons (versi terakhir ketika artikel ini dibuat) dan kemudian klik install.

Memasang-Password-Pada-Browser-Mozila-Firefox-2

3. Setelah berhasil mendownload dan install, akan ada pertanyaan ‘Would you like to setup master password?’ Klik OK untuk mengatur master password nya.

4. Sekarang Anda harus mengetik password baru Anda. Jadi pada kotak Enter New Password masukkan password yang diinginkan dan ketik lagi password sekali lagi pada kota Re-enter Password untuk konfirmasi. Kemudian pilih ‘OK’, setelah itu pilih ‘OK’ lagi.

Memasang-Password-Pada-Browser-Mozila-Firefox-3

5. Sekarang restart browser Mozila Firefox Anda. Mulai saat ini kamu akan diminta untuk mengetik password yang Anda buat tadi setiap kali ingin membuka Mozila Firefox.

Memasang-Password-Pada-Browser-Mozila-Firefox-4

Artikel terkait: Cara Membuat Password yg Lebih Kuat

II. Mengatur Ulang Startup Master password di Mozilla Firefox

1. Buka browser Mozilla Firefox. kemudian klik menu tool, lalu klik OPTIONS.

Memasang-Password-Pada-Browser-Mozila-Firefox-5

2. Selanjutnya pada jendela CHANGE PASSWORD, ketik password Anda pada ‘enter current pasword’, kemudian ketik password baru pada kotak ‘enter new pasword’, dan ketik lagi password barunya pada kotak ‘re-enter pasword’ lalu klik OK.

Memasang-Password-Pada-Browser-Mozila-Firefox-6

3. Setelah berhasil melakukan langkah di atas, sekarang password browser Mozilla Firefox Anda sudah diganti. Klik OK lagi dan restart browser Anda.

Baca juga: Tips Mudah Mengamankan Akun Media Sosial Dari Serangan Hacker

Kesimpulan

Ini akan membantu mencegah unauthorized akses pada browser Anda. Anda bisa meninggalkan komputer tanpa harus log off atau shutdown terlebih dahulu karena web browser Anda sekarang sudah diamankan. Tidak akan ada orang yang bisa mengotak-atik komputer Anda tanpa ijin dari Anda. Semoga artikel ini bermanfaat.

Advertisement
Maxmanroe

A Blogger, YouTuber, and Trader. Start getting to know Online Business since 2012 and continue to learn about internet business until now. Currently active as a content writer at Maxmanroe.com.

Leave a Comment