Tetap Sibuk Meski Jadi Pengangguran Sementara

Tetap-Sibuk-Meski-Jadi-Pengangguran

Situasi ekonomi yang tidak menentu serta pemenuhan kebutuhan harian yang makin tinggi terkadang membuat seseorang berusaha untuk mencari pekerjaan lebih baik yang mampu menjanjikan gaji lebih tinggi. Hal ini jugalah yang biasanya menjadi faktor utama yang memaksa seseorang – mungkin termasuk Anda- untuk meninggalkan pekerjaan lama untuk fokus mendapatkan yang baru.

Anda akan menyandang gelas pengangguran sementara jika memutuskan berhenti dari pekerjaan yang sekarang. Nah, Anda tentu memiliki banyak waktu luang selama melakukan pencarian itu, kan? Daripada waktu tersebut terbuang percuma ada baiknya jika dimanfaatkan untk hal-hal lebih produktif lho.

Lalu, apa saja sih yang bisa dilakukan sambil menunggu panggilan wawancara atau tes di tempat baru? Mari simak informasi yang telah disiapkan tim redaksi berikut ini:

1. Jadilah Pekerja Lepas

Banyak perusahaan membutuhkan jasa pekerja lepas untuk mendukung perkembangan bisnis lebih baik, mulai dari untuk mengisi posisi penulis artikel hingga sebagai web designer. Anda dapat melibatkan diri pada pekerjaan macam ini untuk mendapatkan pemasukan tambahan.

Menjadi pekerja lepas tentu cukup menyenangkan karena memiliki fleksibilitas waktu lebih banyak sehingga Anda tetap dapat mencari lowongan kerja. Plus, pengalaman menjadi pekerja lepas dapat diisikan pada kolom “pengalaman” di curriculum vitae agar perusahaan yang dilamar dapat melirik. Jika beruntung, Anda mungkin dapat diangkat menjadi pegawaui tetap jika kinerja sebagai freelancer memuaskan.

Artikel lain: Bakat vs Usaha – Tak Ada Usaha, Bakat Akan Lenyap!

2. Aktif Berorganisasi

Anda dapat mengisi waktu senggang selama mencari pekerjaan dengan menyibukkan diri mengikuti sebuah organisasi. Mengikuti kegiatan semacam ini memberikan lebih banyak kesempatan bagi Anda untuk bertemu dengan orang yang mungkin dapat membantu mendapatkan karir lebih baik.

3. Menambah Ilmu

Anda juga dapat mengisi waktu ketika menjadi pengangguran “sementara” dengan bersekolah lagi, seperti dengan merencanakan mengambil gelar Master untuk lulusan Sarjana atau mengambil pelatihan singkat. Hal ini cukup menguntungkan karena Anda dapat menambah daftar panjang pengalaman dalam curriculum vitae sekaligus belajar mengenai banyak hal baru.

4. Mengembangkan Jaringan Pertemanan

Mulailah berbicara dengan orang-orang besar, kontak teman lama, dan buat teman baru, kemudian buatlah grup diskusi dengan mereka untuk saling berbagi pengalaman. Dengan demikian, Anda dapat menambah wawasan sekaligus memperlebar kesempatan untuk bertemu orang-orang yang mungkin dapat membantu karir.

5. Perbaiki Citra Diri

Berusahalah untuk selalu menunjukkan kepribadian yang baik selama masa pencarian pekerjaan berlangsung. Tingkatkan segala potensi diri dengan mengikuti kelas-kelas motivasi atau kepribadian diri agar Anda dapat meningkatkan segala hal yang baik dan mengurangi berbagai sisi buruk yang mungkin ada dalam diri.

6. Jangan Lupakan Hobi

Jika ketika bekerja Anda tidak memiliki waktu untuk berkutat dengan kesenangan, maka kini adalah saat yang tepat untuk memuaskan diri dengan hobi tersebut. Langkah ini perlu dilakukan tidak hanya untuk menenangkan pikiran tapi juga sebagai sarana mencari inspirasi.

7. Buatlah Jadwal

Perlakukan kegiatan mencari kerja seperti Anda bekerja. Artinya, Anda perlu mendisiplinkan diri dan membuatnya menjadi kebiasaan sehari-hari. Luangkan waktu beberapa jam untuk mencari info lowongan kerja dan memasukkan lamaran. Hal itu sangat diperlukan agar Anda segera mendapatkan pekerjaan baru.

8. Bicaralah Dengan Konsultan Maupun Karyawan HRD

Anda tentu mendapatkan keuntungan yang sangat besar jika memiliki teman seorang karyawan bagian HRD karena bisa dimanfaatkan untuk bertanya-tanya mengenai persiapan yang perlu dilakukan agar mendapat pekerjaan tertentu. Anda juga bisa berkonsultasi dengan psikolog atau pakar karir yang mungkin membantu mengarahkan kepada pekerjaan yang paling tepat.

9. Bacalah Koran

Jadikan kegiatan membaca koran sebagai aktivitas yang perlu dilakukan untuk tetap update dengan perkembangan dunia. Anda juga dapat memanfaatan koran untuk mencari lowongan kerja yang mungkin sesuai dengan yang diharapkan.

Baca juga: 5 Film Tentang Motivasi Bisnis Ini Bisa Menyemangati Anda

10. Menonton TV

Televisi dapat menjadi sumber yang bagus untuk mengetahui perkembangan dunia secara real-time. Anda juga dapat memanfaatkan saluran televisi yang menghadirkan acara dalam bahasa asing untuk meningkatkan kemampuan berbahasa.

Beberapa aktivitas tersebut dapat dilakukan sembari menunggu panggilan interview maupun tes kerja. Dengan demikian, waktu yang dimiliki tidak akan terbuang percuma karena bisa dimanfaatkan untuk kegiatan produktif. Selamat mencoba.

Kontributor

Semua artikel yang dikirim oleh penulis tamu atau kontributor untuk Maxmanroe.com. Bila ingin artikel kamu tayang di Maxmanroe.com, silahkan kirim draftnya ke [email protected].

Leave a Comment