5 Standar Customer Service Toko Online yang Perlu Anda Ketahui

Image dari Axiall.com
Image via Axiall.com

Menjalankan bisnis online memang sangat menyenangkan. Bagaimana tidak, selain bisa meraup keuntungan berlipat-lipat, berbisnis secara online bisa membuat kita termudahkan dalam banyak urusan.

Kemudahan memang menjadi prioritas dalam bisnis online yang ternyata bisa dinikmati oleh banyak pihak, khususnya pihak penjual maupun pembeli. Inilah yang menjadi keunggulan bisnis online yang membuat usaha berbasis internet ini menjadi semakin marak, termasuk di Indonesia.

Namun meski terlihat mudah dan menyenangkan, ada beberapa hal dari bisnis online yang perlu dicermati dengan seksama karena punya peranan yang penting dan krusial untuk mendatangkan penjualan. Salah satu bagian dari hal yang sering membuat sulit para pebisnis online ini adalah bidang pelayanan konsumen (customer service).

Pelayanan konsumen memang merupakan salah satu hal yang sangat krusial bagi semua bisnis, termasuk bisnis online. Dengan pelayanan yang baik maka peluang pebisnis menghasilkan penjualan akan semakin besar. Dan sebaliknya semakin buruk pelayanan maka semakin sulit pula bisnis akan maraih pembeli dan meningkatkan penjualan.

Apalagi dalam bisnis online yang notabene tidak bertatap muka, maka jelas pelayanan konsumen yang baik merupakan hal yang mutlak dilakukan oleh pebisnis. Lalu seperti apakah standar layanan customer service dari sebuah toko online? Berikut ulasannya.

1. Kemudahan Informasi

Standar customer service toko online yang pertama dalam bisnis online adalah kemudahan dan kelengkapan informasi. Informasi memang merupakan hal utama yang seringkali dibutuhkan oleh customer. Saat customer mendapatkan informasi yang tepat sesuai kebutuhannya, maka mereka akan merasa senang, puas, dan yakin untuk berbelanja.

Dan ketika customer ini merasa senang dan puas, mereka akan menjadi seorang pelanggan setia yang akan membeli produk Anda secara terus menerus. Tentu saat hal ini terjadi, Anda akan mendapatkan banyak keuntungan dari semakin banyaknya penjualan yang terjadi.

2. Keranjang Belanja Online

Fitur yang satu ini memang merupakan khas dari sistem belanja online. Jika Anda adalah salah satu pebisnis online maka Anda sebaiknya tidak melawatkan fitur shopping cart ini. Dengan shopping cart konsumen akan lebih dimudahkan dalam berbelanja.

Agar fitur ini berjalan maksimal, Anda perlu membuat transparansi di awal sejelas mungkin. Selain itu Anda juga perlu melengkapinya dengan fitur menambahkan dan mengedit.

Saat proses check-out berlangsung, Anda perlu membuat konsumen merasa nyaman dan aman. Pastikan juga Anda membuat prosesnya singkat dengan tidak membuat langkah-langkahnya terlalu panjang.

Jika perlu, Anda juga bisa melengkapi fitur keranjang belanja online ini dengan fitur ‘wishlist’  yang memungkinkan calon pembeli memindahkan item ke dalamnya.

3. Jangka Waktu Pengiriman Barang

Dalam bisnis online barang memang tidak bisa langsung diterima dan dinikmati oleh pembelinya. Ini karena barang yang dibeli secara online membutuhkan waktu pengiriman hingga sampai ke tangan konsumen.

Nah, dalam hal pengiriman barang, Anda harus membuat layanan customer service yang baik dan konsisten sesuai dengan apa yang telah ditentukan.

Dalam hal ini Anda bisa saja memberikan pilihan jangka waktu pengiriman di awal check-out beserta biaya pengiriman barang. Dengan begitu konsumen dapat mengetahui dengan pasti kapan barang pesanan mereka akan datang.

Jangan pernah membuat konsumen menunggu terlalu lama dengan keterlambatan waktu pengiriman. Pasalnya, jika konsumen merasa tidak puas, maka kredibilitas brand bisnis online Anda akan menjadi taruhannya.

4. Konfirmasi Order

Setelah proses pembelian dengan keranjang belanja dan transaksi selesai maka Anda harus melakukan konfirmasi order dengan cepat. Konfirmasi order dengan cepat akan sangat membantu Anda menciptakan kepuasan konsumen pada layanan customer service toko online Anda.

Tentukan informasi apa saja yang ada di dalamnya, buat juga fitur untuk membatalkan order dan tampilkan nomor kontak layanan customer service.

5. Kualitas Layanan Call Center Customer Service

Jika memungkinkan, Anda dapat membuat layanan call center customer service yang bisa melayani konsumen sepanjang hari atau sepanjang waktu. Namun jika Anda merasa tidak mampu, sebaiknya jangan memaksakan diri membuat call center tersebut sepanjang waktu.

Anda bisa saja membuat layanan call center ini paruh waktu namun Anda harus menjelaskan waktu-waktu pelayanan call center tersebut kepada pengunjung dengan jelas.

Misalnya “Kami melayani call center pada  jam 9-15 WIB saja“. Jangan lupa juga dalam layanan call center ini Anda harus bisa berkomunikasi dengan sopan dan baik. Ucapkan juga salam dan sapa konsumen dengan sapaan yang hangat.

6. Kolaborasi dengan Perusahaan

Kelima poin di atas penting sekali untuk Anda perhatikan, namun jika Anda sebagai pemilik toko online, bisnis atau perusahaan merasa:

  • Tidak ingin ribet merekrut dan melatih tim Customer Service (CS) Anda?
  • Bingung memonitor tim CS agar performa tetap maksimal?

Maka Anda bisa berkolaborasi dengan Perusahaan yang menyediakan SDM Customer Service yang handal untuk membantu perusahaan Anda dalam melayani konsumen.

Anda dapat memonitor performa setiap CS secara remote (jarak jauh), pun dengan administrasi yang sangat terjangkau dan motivasi SDM yang tinggi.

Untuk informasi selengkapnya, Anda bisa mengunjungi website-website penyedia layanan kolaborasi sesuai harapan.

Kesimpulan

Dari penjelasan di atas dapat kita pahami bahwa pelayanan konsumen (customer service) merupakan hal yang sangat krusial dalam menjalankan setiap bisnis, terutama toko online.

Mengetahui standar customer service toko online hanyalah sebuah awal, langkah terpenting adalah dalam penerapannya. Jika Anda memang tidak memiliki sumber daya dan waktu yang memadai untuk mengelola pelayanan konsumen, maka berkolaborasi dengan KampungMarketer bisa menjadi solusi terbaik bagi toko online Anda.

Semoga bermanfaat.

Rio Brian

Rio Brian adalah content writer, editor, dan sekaligus co-admin di Maxmanroe.com. Memiliki minat besar pada bisnis online, social media, dan blogging.

4 thoughts on “5 Standar Customer Service Toko Online yang Perlu Anda Ketahui”

  1. Karakter Unik Orang Indonesia itu Terlalu “Cangkal dan Kritis” Kalau CS tidak jago memikat maka bisa lepas juga.. Makanya CS nya kudu Cantik :)

    Reply
  2. Pelayanan terbaik kepada costumer maupun calon pembeli memang adalah salah satu kunci sukses bisnis online, karena sebagaimana kita tahu bahwa kosumen org Indonesia memiliki karakter “unik”.

    Reply

Leave a Comment