Arti Universal: Pengertian dalam Seni, Sosiologi, Filsafat, dan Contoh Universal

Pengertian Universal Adalah

Apa yang dimaksud dengan universal? Pengertian Universal adalah sesuatu yang sifatnya umum dan berlaku bagi semua orang. Universal juga dapat diartikan sebagai suatu konsep dimana satu hal dapat digunakan untuk semuanya.

Kata “universal” banyak sekali digunakan dalam berbagai bidang, misalnya dalam seni budaya, sosiologi, matematika, dan lain sebagainya. Namun, secara umum arti universal adalah sesuatu yang bersifat umum dan dapat diterima semua orang.

Salah satu contoh universal adalah konsep kemanusiaan yang dianggap berlaku secara UNIVERSAL dan dimiliki oleh semua manusia tanpa membedakan warna kulit, agama, suku dan ras.

Baca juga: Pengertian Sosialisasi

Arti Universal Dalam Sosiologi

Arti universal dalam sosiologi adalah suatu keadaan dimana beberapa kelompok yang di dalamnya terdiri dari berbagai individu dari kalangan yang berbeda, melakukan kegiatan secara bersama-sama.

Salah satu contoh kegiatan universal yang dilakukan oleh kelompok masyarakat adalah kegiatan kerja bakti atau gotong-royong membersihkan lingkungan setempat. Dalam hal ini kegiatan kerja bakti tersebut merupakan sesuatu yang universal (umum) yang dapat diterima oleh semua pihak.

Baca juga: Pengertian Agresi

Pengertian Universal Dalam Seni

Seni budaya adalah sesuatu yang sifatnya universal, atau dengan kata lain seni dapat diterima dan dinikmati oleh siapa saja dan di mana saja.

Setiap invidividu pasti memiliki persepsi yang berbeda-beda terhadap suatu karya seni. Sebuah karya seni pasti ada yang menyukai, tapi ada juga yang tidak menyukai.

Jika suatu karya seni budaya disukai oleh banyak orang, maka karya seni tersebut dapat disebut sebagai suatu karya yang baik, dan begitu sebaliknya. Hal ini sifatnya umum karena telah menjangkau ide dan pemikiran banyak orang (universal).

Salah satu contohnya adalah seni musik dangdut. Masyarakat Indonesia sudah menganggap jenis musik dangdut sebagai musik universal karena dapat diterima oleh berbagai kalangan masyarakat. Berbeda dengan musik Grindcore yang hanya dapat diterima dan dinikmati oleh sebagian orang saja.

Arti Universal dalam Filsafat

Dalam filsafat kita mengenal tentang kebenaran universal, yaitu kebenaran yang sifatnya umum tak terbatas ruang dan waktu. Banyak yang menganggap bahwa pemikiran filsafat dapat mencapai kebenaran universal, yaitu suatu kebenaran yang berlaku kapan saja dan di mana saja.

Beberapa filsuf terkenal seperti Sokrates dan Aristoteles berupaya mencari arti universal dengan menggunakan logika. Logika merupakan cara berpikir yang benar dan ilmiah yang meliputi penalaran, pengertian dan pertimbangan mengenai kaidah yang menguasai pemikiran.

Usaha untuk memperoleh pengertian universal (umum) didominasi oleh filsuf-filsuf Skolastik, di antaranya Johanes Scortus Eriuygena, Thomas Aquinas, Boethius, Anselmus,Petrus Abaelardus, Albertus Agung, dan William dari Ockham.

Baca juga: Pengertian Apresiasi

Di atas tadi adalah penjelasan ringkas mengenai pengertian UNIVERSAL, baik dalam sosiologi, dalam bidang seni budaya, dan filsafat. Semoga bermanfaat.