Arti Workshop: Pengertian, Tujuan, Manfaat, dan Jenis-Jenis Workshop

Arti Workshop Adalah

Apa yang dimaksud dengan workshop (lokakarya)? Secara umum, arti workshop adalah suatu pertemuan dimana sekelompok orang yang memiliki minat, keahlian, dan profesi di bidang tertentu terlibat dalam diskusi dan kegiatan intensif pada subjek atau proyek tertentu.

Pendapat lain mengatakan pengertian workshop adalah suatu kegiatan dimana beberapa orang yang ahli di bidang tertentu berkumpul dengan sekelompok orang dengan latar belakang profesi yang sama dan melakukan interaksi satu sama lain untuk membahas masalah tertentu.

Pada praktiknya, kegiatan workshop biasanya lebih fokus mengupas secara tuntas masalah tertentu dan disertai dengan pelatihan kepada peserta. Para peserta workshop akan mendapatkan pengetahuan baru yang bermanfaat dan dapat diterapkan sesuai dengan bidang profesinya.

Baca juga: Pengertian Diskusi

Ciri-Ciri Kegiatan Workshop

Secara umum, workshop berbeda dengan kegiatan diskusi lainnya. Mengacu pada arti workshop, adapun ciri-ciri workshop adalah sebagai berikut:

  • Kegiatan workshop harus dihadiri oleh beberapa ahli atau pakar di bidang tertentu yang sesuai dengan topik yang akan dibahas.
  • Topik atau masalah yang akan dikupas dalam workshop biasanya sangat fokus dan berasal dari para peserta workshop itu sendiri (life centered).
  • Kegiatan workshop biasanya dilakukan dengan cara komunikasi dua arah (musyawarah) antara pemateri dan peserta, sehingga dibutuhkan keaktifan para peserta agar workshop tidak membosankan.
  • Kegiatan workshop menggunakan metode resource materials dan resource person sehingga para pesertanya harus berpartisipasi aktif agar kegiatan tersebut dapat mencapai hasil yang baik bagi semua pesertanya.

Baca juga: Pengertian Opini

Tujuan dan Manfaat Workshop

Pada dasarnya kegiatan workshop bertujuan untuk memberikan informasi dan pengetahuan baru kepada para peserta sesuai dengan bidang profesinya melalui pelatihan. Misalnya, workshop strategi pemasaran online via Google Ads yang dapat dijadikan acuan oleh para pebisnis sehingga dapat memasarkan produknya melalui internet.

Kegiatan workshop juga bermanfaat untuk menambah kualifikasi profesi seseorang sesuai dengan bidang kerjanya. Dengan kata lain, kegiatan workshop dapat memberikan dan meningkatkan kecakapan dan kualitas diri seseorang.

Selain itu, kegiatan workshop juga dapat bermanfaat sebagai wadah dalam membangun kemitraan, kebersamaan, dan kerjasama antar peserta. Kegiatan workshop juga merupakan media yang efektif untuk mendiskusikan dan merumuskan metode strategis serta mensosialisasikan suatu program kepada para pesertanya.

Baca juga: Pengertian Debat

Jenis-Jenis Workshop

Workshop dapat dibedakan menjadi beberapa jenis berdasarkan kategori tertentu. Sesuai dengan arti workshop, adapun jenis-jenis workshop adalah sebagai berikut:

1. Jenis Workshop Berdasarkan Sifatnya

Berdasarkan sifatnya, kegiatan workshop dapat dibedakan menjadi dua jenis, yaitu:

  • Workshop Mengikat, yaitu jenis workshop dimana para pesertanya wajib mengikuti hasil yang diperoleh dari workshop tersebut. Contoh; workshop standarisasi ISO.
  • Workshop Tidak Mengikat, yaitu jenis workshop dimana para peserta tidak wajib mengikuti hasil yang diperoleh dari workshop tersebut. Contoh; workshop mengenai strategi pemasaran online dengan Google Ads.

2. Jenis Workshop Berdasarkan Waktunya

Berdasarkan waktunya, kegiatan workshop dapat dibedakan menjadi dua jenis, yaitu:

  • Workshop Beruntun, yaitu jenis workshop yang dilaksanakan selama periode waktu tertentu. Contoh; workshop yang dilaksanakan selama 3 hari berturut-turut.
  • Workshop Berkala, yaitu jenis workshop yang dilaksanakan secara berkala dalam jangka waktu tertentu. Contoh; workshop yang diselenggarakan setiap bulan atau setiap enam bulan sekali.

Baca juga: Pengertian Informasi

Demikianlah penjelasan ringkas mengenai arti workshop, ciri-ciri, tujuan, manfaat, dan beberapa jenis workshop. Semoga artikel ini bermanfaat dan menambah wawasan kamu.