Upayakan Layanan Agar Lebih Nyaman, Instagram Update Fitur Moderasi Komentar

Advertisement - Scroll to Continue
fitur Instagram
Image dari Adweek.com

Layanan internet merupakan bentuk kemajuan zaman yang mampu memberikan manfaat luar biasa besar bagi manusia. Namun lewat media yang satu ini pula tidak sedikit timbul permasalahan dan juga kasus bagi para penggunanya.

Karena bagaimanapun juga sebagai tempat digital berkumpulnya jutaan orang secara real-time, internet menjadi ladang yang sangat sulit untuk sepenuhnya dibatasi. Selalu ada celah bagi oknum yang tidak bertanggung jawab untuk menyebarkan hal yang dapat mengganggu bahkan merugikan orang lain. Oleh karena itu dewasa ini semakin banyak layanan berbasis online yang menerapkan fitur pengaman agar para penggunanya bisa merasa lebih nyaman.

Yang terbaru, situs #media sosial berbagi foto dan video, Instagram meluncurkan sebuah fitur yang dapat membatasi dan memoderasi komentar yang masuk pada konten foto dan video yang di-upload oleh pengguna. Dengan fitur ini, nantinya pengguna bisa memilih kata-kata apa saja yang tidak ingin ditampilkan pada komentar di akun Instagram milik mereka. Dengan begitu tentu, pengguna bisa merasa lebih nyaman untuk berbagi lewat layanan Instagram.

Disampaikan Langsung Oleh CEO Instagram

Belum lama ini, disampaikan dalam sebuah artikel resmi di blog perusahaan #Instagram, menyatakan bahwa telah dirilis fitur pengaman baru yang ditujukan untuk semakin meningkatkan kenyamanan pengguna. Pengumuman ini secara resmi disampaikan langsung oleh co-founder yang juga CEO Instagram, Kevin Systrom.

Dalam artikel tersebut, disebutkan bahwa fitur kali ini berfungsi untuk membatasi atau mem-filter kata-kata yang dirasa tidak tepat atau tidak baik yang ada di komentar akun pengguna. Nantinya, jika pengguna memasukkan kata yang tidak ingin tampil di setiap komentar, baik pada profil maupun konten foto dan video miliknya, maka secara otomatis komentar tersebut akan disembunyikan.

Artikel lain: Diperbarui, Fitur Stories Instagram Nampak Makin Ciamik dan Juga Makin Mirip Snapchat

Menjadi Perhatian Khusus Pendiri Instagram

Dalam keterangan tersebut disampaikan pula bahwa, ketika pada awal mengembangkan Instagram, Kevin Systrom dan Mike Krieger memiliki tujuan utama untuk membangun komunitas berbasis online dimana penggunanya bisa membagikan kehidupannya secara bebas dan nyaman. Mereka ingin menjaga tujuan tersebut agar Instagram tetap mengutamakan nilai positif dan kenyamanan, terutama untuk komentar yang masuk pada konten foto atau video milik pengguna.

Sesuai dengan tujuan tersebut, Kevin juga sangat memahami bahwa Instagram telah menjadi platform online yang dihuni oleh banyak kalangan yang memiliki keunikannya masing-masing, yang mana tidak semuanya mampu menjaga agar atmosfer layanan Instagram tetap kondusif. Yang ingin ditekankan adalah bagaimana membangun dan mempromosikan budaya untuk menjaga dan memahami bahwa setiap pengguna internet mempunyai hak yang sama untuk mendapatkan kenyamanan saat berselancar secara online.

Dengan diluncurkannya fitur terbaru pengamanan dan moderasi komentar ini, telah menjadi pembuktian serta pemenuhan tanggung jawab perusahaan Instagram sebagai pengembang layanan. Pihaknya berharap, akan lebih banyak pengguna yang kembali merasakan kenyamanan membagikan sebagian dari momen kehidupan tanpa harus terganggu hal-hal yang bersifat negatif.

Berbicara secara umum, sebenarnya langkah seperti yang telah diterapkan oleh Instagram ini juga telah banyak dijalankan oleh platform media online lain. Seakan menjadi isu kepentingan bersama, fitur proteksi lewat adanya fasilitas blocking atau pembatasan, juga sudah banyak ditemui pada layanan lain terutama yang berbasis media sosial.

Baca juga: Inilah 4 Kegunaan Fitur Multiple Account Instagram yang Bisa Kelola Banyak Akun

Sudah Tersedia untuk Seluruh Pengguna

Sebelumnya fitur ini memang hanya terbatas untuk beberapa pengguna saja. Pada saat pengembangan fitur, pengguna yang mempunyai akses moderasi komentar hanyalah akun tertentu terutama dari brand bisnis maupun selebritis. Dan setelah diujicoba selama beberapa bulan, akhirnya fitur ini dirasa sudah matang dan bisa diterapkan kepada semua akun pengguna Instagram secara luas.

Dan bagi pengguna secara umum, adanya fitur semacam ini tentu sangat bermanfaat tidak hanya untuk menjaga kenyamanan namun juga menghindari hal negatif lain yang mungkin terjadi seperti kasus kriminal atau tindak bullying. Bagi rekan-rekan yang seringkali mendapati komentar bernada negatif, nampaknya fitur yang satu ini harus segera Anda manfaatkan.

Advertisement
M Majid

Mochamad Majid adalah content writer sekaligus editor di Maxmanroe.com. Menyukai dunia digital media dan fotografi.

3 thoughts on “Upayakan Layanan Agar Lebih Nyaman, Instagram Update Fitur Moderasi Komentar”

  1. penjual online amatir bakal kesusahan untuk promosi di komentar artis, dan para artis bakal kwalahan kalau mau aprove komen, :D

    Reply
    • Betul mas, kalau si artis membuat moderasi komentar dan memasukkan kata-kata tertentu yang sering digunakan SPAMER buat jualan, pasti ga bisa muncul komentar si penjual online amatir :)

      Reply

Leave a Comment