Unik! Inilah 4 “Mainan” Wow Milik Para Milioner Dunia

Advertisement - Scroll to Continue

donald trump private airplane

Bagi mereka yang berstatus sebagai milioner dunia, tentu tidak akan sulit untuk mendapatkan apapun yang mereka inginkan. Mulai dari tempat tinggal bernilai jutaan dollar, kendaraan pribadi bahkan hingga pulau pribadi sekalipun bisa mereka dapatkan dengan cukup mudah.

Namun yang tidak pernah terfikir adalah, ternyata sebagian dari jajaran milioner dunia ternyata mempunyai impian kecil yang mungkin bagi sebagian orang terdengar konyol. Bagaimana tidak, dengan posisinya saat ini mempunyai impian seperti yang dilakukan beberapa milioner berikut ini, akan terkesan kekanak-kanakan bahkan tak lazim didengar. Berikut inilah 4 “mainan” luar biasa para milyader dunia yang tentunya menarik untuk kita simak bersama.

1. Impian Rockstar ala Paul Allen

paul allen rockstar obsessionBagi yang belum mengetahui, Paul Allen adalah co-founder dari perusahaan teknologi terbesar di dunia yakni #Microsoft. Partner dari Bill Gates ini mungkin diprediksi lebih menyukai dunia komputer ketimbang hobi yang lain. Namun ternyata salah, Paul mempunyai impian yang ia pendam sejak kecil yakni ingin menjadi seorang rock star.

Dan saat karirnya di Microsoft melejit, akhirnya pada tahun 2013 ia menjalankan sebuah tour amal bersama beberapa musisi lain yakni Heart’s Ann and Nancy Wilson, Chrissie Hynde of The Pretenders dan Joe Walsh of The Eagles untuk menjadi anggota band rocknya. Dari situ beberapa karya sudah dirilis seperti Everywhere at Once, dalam label musik Allen’s Underthinkers’.

Bahkan untuk melengkapi aksen rock dalam dirinya, Paul juga pernah membeli gitar Fender Stratocaster milik gitaris dunia Jimmi Hendrix seharga $1,3 juta. Selain itu ia juga mendirikan sebuah museum yang didedikasikan untuk Jimmi Hendrix bernama Experience Music Project yang menghabiskan lebih dari 240 juta dollar.

Artikel lain: Selamatan Kelahiran Anak, Bos Facebook “Habiskan” USD 45 Miliyar

2. Impian Jet Pribadi Donald Trump

donald trump private airplaneMenjadi seorang pebisnis dengan kesuksesan luar biasa bahkan sedang bertarung dalam pemilihan calon presiden Amerika, membuat nama Donald Trump tentu sudah sering menyapa telinga masyarakat dunia. Dengan hartanya yang mencapai miliaran dolar Amerika, akan sangat mudah bagi pria berambut unik ini untuk mendapatkan apa yang ia inginkan.

Dan salah satu mainan impian dari Donald Trump yakni sebuah jet pribadi yang bisa ia bawa “mejeng” keliling dunia. Dilengkapi dengan nama yang terpasang megah di lambung kapal, pesawat bertipe Boeing 757 akhirnya berhasil mendarat di hanggar pribadi milik Trump.

Yang unik ternyata pesawat ini ia beli dari salah satu petinggi Microsoft yakni Paul Allen. Dengan jumlah tempat duduk mencapai 43 penumpang plus sepuhan emas 24karat yang berada di setiap sabuk pengaman, tentunya kapal impian ini bisa menjadi magnet tersendiri ketika Trump menjamu para kolega untuk berpergian bersama.

3. Mobil Langka Lotus Esprit Impian Elon Musk

elon musk carOtak di balik bisnis sukses #Paypal, Tesla dan SpaceX, Elon Musk ternyata juga mempunyai impian yang tak kalah unik dibanding para miliarder dunia yang lain. Ia yang memang mempunyai kecintaan tinggi terhadap dunia teknologi, mengidamkan sebuah mobil istimewa yakni Lotus Esprit yang pernah digunakan dalam film James Bond “The Spy Who Loved Me “.

Untuk menebus impian masa kecilnya tersebut, di tahun 2013 lalu ia harus merogoh kocek hingga $1 juta dolar bagi mobil yang telah dilengkapi dengan kemampuan layaknya kapal selam itu. Elon menyatakan bahwa, Lotus Esprit layaknya sebuah mahakarya yang menginspirasi dirinya untuk membuat terobosan teknologi yang jauh lebih hebat.

Baca juga: Daftar Terbaru 10 Orang Terkaya Di Dunia Versi Forbes!

4. Kapal Pesiar Mewah Milik Roman Abramovic

romah abramovic the eclipseTaipan Rusia Roman Abramovic juga mempunyai “mainan” impian yang tak kalah wow, pemilik dari grup sepak bola Chelsea ini, kabarnya mempunyai sejumlah kapal mewah pribadi yang salah satunya berhasil menduduki posisi sebagai kapal pesiar terbesar kedua di dunia.

Dengan ukuran sekitar 536 kaki, kapal ini dilengkapi dengan sistem deteksi misil, fasilitas spa, disco, kolam renang serta dua buah heliped. Untuk mendapatkan kapal super mewah ini, dikabarkan Roman Abramovic harus membayar tak kurang antara $590 juta hingga $1 miliar. Untuk biaya perawatannya saja, dibutuhkan $60 juta setiap tahun dengan jumlah awak kapal mencapai 70 orang. Namun untuk seseorang yang mempunyai pendapatan $8 miliar, mungkin kapal tersebut bukan hal yang terlalu sulit untuk Abramovic dapatkan.

Advertisement
M Majid

Mochamad Majid adalah content writer sekaligus editor di Maxmanroe.com. Menyukai dunia digital media dan fotografi.

Leave a Comment