Telusuri Silicon Valley, Maka Kita Akan Dapatkan 5 Hal Unik Ini Selain Sekedar Kawasan Pusat Teknologi

Advertisement-Scroll to Continue
Silicon Valley
Image dari Flickr.com

Jika kita mau menyebut satu tempat yang unik dan menarik dari pusat teknologi di dunia ini, maka kita tak bisa melepaskan diri dari sebuah kawasan bernama Silicon Valley di Amerika Serikat. Sejak booming media sosial dan bisnis startup, Silicon Valley memang selalu langsung menjadi rujukan setiap para pelaku #teknologi untuk segala kegiatannya.

Wilayah yang berlokasi tepat di Selatan San Francisco Bay Area, California ini makin populer ketika beberapa perusahaan yang ada telah berstatus mendunia. Sebut saja perusahaan #Apple, Facebook, dan Google yang sudah mendunia dan tak perlu diragukan lagi eksistensinya. Selain kisah perusahaan sukses, Silicon Valley juga masih banyak menyimpan cerita unik dan menarik lain yang bisa kita gali dan kita peroleh jika kita mau mempelajarinya lebih jauh.

Dan berikut ini beberapa hal dan kisah unik yang hanya ada di lembah silikon ini? Berikut ulasannya.

1. Karyawan Menetap di Dalam Mobil Van

Hal unik pertama yang ada di Silicon Valley adalah karyawan yang menetap dan tinggal di dalam mobil van. Maksudnya bagaimana? Maksudnya adalah banyak karyawan yang bekerja di Silicon Valley ini yang mengubah mobil van menjadi rumah mobile.

Ya, harga rumah atau real estate di Bay Area yang terlalu tinggi ini membuat beberapa karyawan di Silicon Valley ini berinisiatif membuat rumah dari mobil van yang mereka miliki. Para penghuni mobil van biasanya menjalani hidupnya secara berpindah-pindah (nomaden). Tak jarang mereka yang hidup di mobil van ini menggunakan lahan parkir perusahaan sebagai cara menghemat pengeluaran.

Artikel lain: Silicon Valley ~ Tempat Kelahiran Pusat Teknologi Dunia

Dengan tinggal di mobil van, salah satu karyawan Tesla mengaku dapat membayar pinjaman mahasiswa nya sebesar US$ 14 ribu. Salah satu pegawai software engineer Google yang juga sudah beberapa tahun tinggal di mobil van, mengaku bahwa dirinya bisa menghemat 90 persen pendapatannya saat memanfaatkan lahan parkir di Google.

2. Karyawan Dilarang Berhubungan Seks di Tangga

Berikutnya, hal dan kisah unik di Silicon Valley adalah adanya larangan karyawan berhubungan seks di tangga. Ya, beberapa perusahaan di Silicon Valey memang mendesain kantornya dengan baik dan sedemikian rupa dengan konsep santai dan terbuka. Namun sayangnya desain kantor yang seperti ini dimanfaatkan oleh beberapa karyawan untuk melakukan beberapa aktivitas yang sebenarnya tidak sesuai untuk peruntukkannya.

Seperti contoh fasilitas tangga yang ada ternyata diketahui banyak digunakan oleh beberapa karyawan sebagai tempat untuk bercinta. Tentu saja hal ini kemudian banyak menimbulkan keresahan setelah ditemukan bukti kondom bekas di sekitar tangga. Dari sini maka sang direktur perusahaan pun menuliskan pelarangan penggunaan tangga untuk kegiatan seperti merokok, minum, makan atau berhubungan seks.

3. Potong Rambut Demi Virtual Reality (VR) Headset

Terjadinya korban “Oculus hair” karena penggunaan headset yang terlalu lama membuat Christopher Tauziet, seorang desainer Facebook mencukur rambutnya agar bisa lebih mudah menggunakan VR headset. Hal ini dilakukan Tauziet karena dirinya tidak ingin menjadi korban “Oculus hair” dari penggunaan headset tersebut terlalu lama.

4. Perselisihan Karyawan Teknologi dan Perusahaan Nonteknologi

Perusahaan di Silicon Valley memang tidak semua bertema teknologi. Sebab di sana juga ada perusahaan non teknologi. Nah dua jenis perusahaan ini ternyata banyak memicu perselisihan di antara karyawannya. Perselisihan ini sendiri berwujud dalam beberapa hal seperti protes dan juga memberhentikan bus perusahaan teknologi. Salah satu pernyataan disertai foto sebagai bentuk protes dilontarkan oleh Harriet Allner di #Twitter dengan mengatakan bahwa para karyawan perusahaan teknologi sebaiknya berhenti menyombongkan dirinya.

Baca juga: Rahasia Di Balik Kesuksesan Startup di Silicon Valley

5. Jasa Mak Comblang Seharga Rp656 Juta

Terakhir, hal dan cerita unik yang ada di Silicon Valley adalah adanya jasa mak comblang. Di Silicon Valley memang banyak anak muda yang kesulitan mencari cinta. Dari riset oleh Pew Research Center sendiri tercatat ada sekitar 140 karyawan laki-laki yang jomblo untuk 100 perempuan jomblo di Silicon Valley.

Dari sini kemudian muncul sebuah jasa mak comblang (biro jodoh) untuk mencarikan jodoh bagi mereka para karyawan yang jomblo. Namun uniknya jasa biro jodoh ini dipatok dengan harga yang sangat fantastis yaitu Rp656 juta.

Advertisement
Asep Irwan

Asep Irwan adalah content writer di Maxmanroe.com. Memiliki minat besar di dunia kepenulisan, blogging, dan media online.

Leave a Comment