Strategi Pertahankan Pengguna, Blackberry Gratiskan Fitur Privasi BBM

Advertisement-Scroll to Continue
fitur privasi BBM
Image dari Techspot.com

Sudah jadi rahasia umum bahwa semenjak kemunculan beragam aplikasi chatting yang terasa lebih “segar” dan mampu memberikan pembaruan bagi pengguna mobile, aplikasi pesan instan BlackBerry Messenger yang dulu sempat menjadi primadona kini terancam kehilangan pengguna. Meskipun belum akan gulung tikar (dan semoga tidak), namun nampaknya posisi layanan BlackBerry Messenger atau BBM sudah nyaris di ujung tanduk.

Fakta inilah yang kemudian menjadi alasan pihak pengembang perangkat sekaligus sistem operasi #BlackBerry, untuk semakin keras memutar otak mencari solusi agar tidak sampai benar-benar ditinggalkan oleh pengguna setianya. Dan dari kabar yang terbaru, masih sehubungan dengan misi tersebut, BlackBerry akhirnya menggratiskan fitur privasi yang ada di layanan BBM.

Sebelumnya fitur privasi ini hanya bisa dinikmati oleh pelanggan berbayar saja. Namun kini BlackBerry banting setir mengubah strategi bisnis dengan membuka penuh akses fitur privasi BBM. Selengkapnya tentang informasi berikut tersebut, telah kami rangkum pada artikel di bawah ini.

Pengumuman Resmi Pengembang Blackberry

Keputusan BlackBerry untuk membuka akses fitur privasi bagi semua penggunanya disampaikan langsung oleh Senior Vice President BlackBerry, Matthew Talbot beberapa hari yang lalu. Dengan adanya keputusan tersebut, nantinya semua pengguna BBM baik yang berbayar maupun gratis dapat menikmati beberapa keuntungan dari fitur privasi tersebut.

Sedikit menilik ke belakang, fitur privasi #BlackBerry Messenger sebenarnya sudah mulai dikembangkan sejak akhir tahun 2014 lalu. Kala itu fitur yang digadang mampu meningkatkan pendapatan perusahaan teknologi tersebut, nyatanya tidak memberikan dampak yang signifikan. Oleh karena itu, pihak pengembang memutuskan untuk membuka akses fitur privasi BBM secara penuh tanpa harus berlangganan.

Artikel lain: Gandeng BlackBerry, Paypal Hadirkan Fitur Transfer Dana Via BBM

Keuntungan Fitur Privasi Blackberry Messenger

Fitur privasi BBM pada dasarnya merupakan layanan tambahan yang berisi beberapa fitur terkait dengan pembatasan akses maupun keamanan pengguna aplikasi BBM. Dengan adanya fitur privasi ini, pengguna lebih bisa mengatur seperti apa penggunaan BBM sebagai media chatting mobile. Beberapa fitur yang kini bisa dinikmati secara gratis antara lain Retract, Timer, Private Chat dan Edit.

Yang pertama yakni fitur Retract yang berfungsi untuk membatalkan pesan yang terlanjur terkirim. Fitur ini tentunya cukup berguna terlebih ketika kita membuat kesalahan saat mengirim sebuah pesan. Selain itu, fitur ini nampaknya juga terbilang unik dan tidak ditemukan pada aplikasi lain serupa.

Selanjutnya ada fitur Timer yang berfungsi untuk membatasi waktu edar sebuah pesan. Dengan menggunakan fitur ini, pengguna bisa memastikan bahwa pesan yang ia kirim akan ditarik dengan sendirinya setelah melewati jangka waktu tertentu. Untuk konsep fitur yang satu ini sebenarnya sudah diadaptasi di aplikasi lain semacam Telegram atau Snapchat.

Berikutnya ada fitur Private Chat yang memungkinkan seorang pengguna untuk menyembunyikan nama dan juga Avatar ketika melakukan percakapan. Dan yang terakhir fitur Edit  yang digunakan untuk menyunting atau mengubah sebuah pesan yang telah dikirimkan.

Dalam keterangan resmi yang dirilis di blog pengembang BlackBerry, disampaikan pula bahwa nantinya aplikasi BBM juga akan mendapatkan update fitur forward message serta beberapa perbaikan bug.

Baca juga: Mengatur Sendiri Pin BlackBerry Dgn Fitur “PIN BBM Pilihanmu”

Membatasi Akses Aplikasi Saingannya

Sebagai langkah strategis untuk kembali menarik minat pengguna BBM, selain yang telah disampaikan di atas terdapat juga langkah lain yang dilakukan oleh BlackBerry. Langkah tersebut yakni dengan tidak menyediakan dukungan penggunaan aplikasi #WhatsApp pada sistem operasi BlackBerry dan juga perangkat BlackBerry 10.

Seakan menyatakan “perang” secara langsung, BlackBerry sempat berkilah bahwa pihaknya akan menyediakan alternatif lain pasca diputusnya dukungan terhadap aplikasi WhatsApp di perangkat berlogo Double B tersebut.

“@WhatsApp di #BB10 & BBOS akan berakhir di 2016. Kami sedang mengerjakan opsi lain,” kicau @BlackBerry.

Hal ini sempat menimbulkan respon negatif dari pengguna perangkat BlackBerry yang merasa kebebasan penggunaan aplikasinya telah “dikebiri”. Pun demikian dengan pihak WhatsApp, sehubungan dengan keputusan di atas, perusahaan yang berafiliasi dengan #media sosial Facebook tersebut menyatakan lebih baik pengguna Whatsapp berpindah ke platform lain seperti Android, iOS maupun Windows Phone.

Advertisement
M Majid

Mochamad Majid adalah content writer sekaligus editor di Maxmanroe.com. Menyukai dunia digital media dan fotografi.

Leave a Comment