Mau Kinerja dan Karir di Kantor Lebih baik? Miliki 9 Hobi Kreatif Berikut Ini!

Advertisement-Scroll to Continue
Hobi Kreatif
Image dari CNN.com

Hobi atau kegemaran memang tak bisa dipandang sebelah mata. Mengapa? Sebab dari sebuah hobi, kita bisa berpeluang untuk mendapatkan sebuah jalan hidup yang baru atau bahkan juga lembaran hidup yang lebih baik. Salah satu aspek dalam hidup ini yang juga saling berkaitan dengan hobi adalah #karir.

Menurut sebuah studi dan riset yang yang dilakukan para ahli dari San Francisco State University, Amerika Serikat mendapati bahwa ada hubungan antara kinerja seseorang pegawai di kantor dengan kegemaran yang dilakukannya di luar kantor. Studi dan riset ini pun mendapati bahwa ada angka 15% – 30% peningkatan kinerja karyawan ketika mereka sering melakukan hobi kreatif di luar kantor.

Memang tidak semua hobi kreatif berpeluang membuat kinerja kerja di kantor jadi maksimal, tapi menurut Arthur Koestler dalam bukunya The Art of Creation mengatakan bahwa ada 9 hobi kreatif yang bisa membuat kinerja jadi lebih baik. Berikut ulasannya.

1. Hobi Menari

Hobi kreatif pertama yang bisa membuat Anda memiliki kinerja dan karir lebih baik di kantor adalah menari. Hobi yang mengharuskan Anda bergerak dengan lincah dan luwes ini memang dianggap oleh Arthur Koestler sebagai hobi yang bisa membuat kinerja kerja di kantor jadi lebih baik. Ya, hanya seorang yang lincah dan giat dengan pekerjaannya saja kan yang mampu mendapatkan pencapaian penting di kantor.

Artikel lain: 20 Situs Lowongan Kerja Terbaru dan Terpercaya di Indonesia

2. Hobi Memasak

Menurut Arthur, seseorang yang hobi memasak memang juga membuat mereka akan memiliki performa kerja yang lebih baik. Hal ini diyakini para pakar juga karena mereka yang hobi masak ini sering kali berusaha untuk membuat masakan terbaik yang enak dan lezat. Nah, dari hobi yang selalu ingin menghadirkan makanan terbaik inilah akan terbuka peluang untuk mendapatkan karir yang bagus di kantor muncul lebih banyak.

3. Hobi Menulis Puisi

Bagi Anda pecinta dan pencipta puisi maka berbanggalah ketika Anda bisa terus mendapatkan promosi di kantor. Para pencipta puisi ini memang memiliki kans untuk meningkatkan performa kerja karena dirinya memiliki kemampuan dalam mengartikulasi pemikiran yang sangat berguna dalam karir di kantor.

4. Hobi Memanggang Kue

Para pecinta kue dan pembuat kue, Anda juga berpeluang untuk meningkatkan performa dan kinerja Anda di kantor. Hal ini dikarenakan para pemanggang kue ini biasanya memiliki ketenangan yang luar biasa dan sangat berguna untuk bekerja dan menaikkan karir.

5. Hobi Mendekorasi Rumah

Ketika Anda menjalankan hobi mendekorasi rumah ini, maka Anda akan selalu dituntut untuk menggunakan imajinasi guna menciptakan desain rumah yang menarik, baik itu interior maupun eksterior. Nah, dari kegiatan berimajinasi ini menurut Arthur Koestler Anda kan berpeluang besar menaikkan karir Anda di kantor.

6. Hobi Bermain Teka-Teki Silang atau Puzzle

Berikutnya, hobi kreatif yang bisa menjadikan Anda memiliki kinerja dan karir lebih baik di kantor adalah bermain teka-teki silang atau puzzle. Mengapa bisa? Sebab permainan asah otak ini sangat berguna di kantor untuk membuat karyawan berkembang.

Apalagi untuk level manager yang akan selalu dituntut untuk terus berpikir menemukan ide-ide brilian. Maka jika Anda hobi bermain teka teki silang dan puzzle, peluang Anda memiliki kinerja dan karir bagus di kantor akan semakin besar.

7. Hobi Melukis

Selanjutnya, hobi kreatif yang bisa membuat Anda memiliki kinerja dan karir lebih baik di kantor adalah melukis. Sama seperti hobi mendekor rumah, melukis memang membutuhkan daya imajinasi yang tinggi untuk menciptakan gambar yang baik dan menarik. Nah dari sinilah peluang mereka yang hobi melukis untuk menapaki karir yang bagus di kantor akan muncul.

Artikel lain: Gimana Sih Cara Mendapatkan Karir Sesuai Dengan Minat? Ini Dia Tipsnya

8. Hobi Merajut

Hobi merajut biasanya membuat seseorang akan merasakan ketenangan. Hal ini dikarenakan saat merajut mereka merasa senang dan membuat stress jadi berkurang. Selain itu merajut juga akan membuat seseorang menjadi lebih kreatif. Nah, dari kombinasi dua hal inilah maka mereka yang hobi merajut akan memiliki peluang besar membuat kinerjanya menjadi baik di kantor, tentunya karir juga akan ikut menjadi lebih baik.

9. Hobi Fotografi

Terakhir, hobi kreatif yang bisa membantu membuat Anda memiliki kinerja dan karir lebih baik di kantor adalah #fotografi. Saat melakukan aktivitas fotografi, mereka yang menggeluti hobi ini akan berusaha menciptakan sebuah karya yang terbaik. Nah dari upaya menciptakan hal yang terbaik inilah maka mereka akan memiliki kinerja dan karir yang baik juga di kantor.

Advertisement
Asep Irwan

Asep Irwan adalah content writer di Maxmanroe.com. Memiliki minat besar di dunia kepenulisan, blogging, dan media online.

1 thought on “Mau Kinerja dan Karir di Kantor Lebih baik? Miliki 9 Hobi Kreatif Berikut Ini!”

  1. cara berfikir admin ketika menulis artikel ini sangat bagus di luar perkiraan saya, saya ingin karir bagus ternyata beberapa hoby itu mendukungnya, lebih bagus jika di sertakan tokoh2 sukses yg punya hoby tersebut.terimakasih

    Reply

Leave a Comment