advertise-scroll to continue

Inilah 6 Jenis Kecerdasan yang Wajib di Miliki Jika Ingin Menjadi Seorang Pengusaha

kecerdasan pengusaha
Image dari Coredigitalworks.com

Banyak orang yang beranggapan bahwa jika dirinya tidak cukup mampu untuk menjadi seorang pengusaha. Mungkin itu dilihat dari segi kecerdasan yang harus dimiliki, banyak yang beranggapan untuk menjadi seorang pengusaha besar haru memiliki kecerdasan di atas rata-rata. Padahal tidak ada data atau bukti yang memadai bahwa mempunyai IQ yang tinggi menjadi syarat mutlak untuk menjadi pelaku usaha. Semua itu kembali lagi pada keinginan dan tekad yang kuat pada diri Anda. Karena apabila jika kita sudah yakin dengan jalan yang diambil maka tekunilah dengan bersungguh-sungguh.

Bahkan tidak sedikit pula pengusaha besar yang awalnya harus putus sekolah justru merasakan kesuksesan dalam bisnisnya. Dan banyak yang mengungkapkan sebuah pengalaman lebih berharga jika dibandingkan dengan kecerdasan. Dalam hal lainnya adalah adanya kecerdasan ganda yang dimiliki oleh seorang individu.

Dimana dalam hal ini setiap individu pasti memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Pengusaha sukses bukanlah mereka yang hanya memiliki pengalaman, keinginan dan keahlian saja akan tetapi untuk melengkapi semuanya itu diperlukan disiplin ilmu yang baik. Masih ada potensi diri yang harus terus diasah dan digali lebih dalam lagi.

Di bawah ini akan dijelaskan 5 jenis kecerdasan yang wajib di miliki oleh setiap orang yang menginginkan menjadi pengusaha. Simak ulasannya berikut ini:

1. Memiliki Kecerdasan Bahasa

Seorang individu yang memiliki kecerdasan bahasa mampu menyampaikan ide dan informasi secara baik dan dengan menggunakan bahasa yang tepat. Mereka mempunyai keunggulan dalam berkomunikasi baik secara lisan, tulisan maupun dalam membaca kondisi yang ada. Jika Anda memimpikan menjadi seorang pengusaha pastinya memerlukan keahlian seperti ini untuk memimpin tim, menawarkan ide pada klien dan investor Anda, serta membuat perencanaan bisnis yang matang.

Artikel lain: Belajar Mengenali Tipe Konsumen dalam Bisnis Online

2. Memiliki Kecerdasan Interpersonal

Dalam hal ini sangat berkaitan erat dengan kemampuan untuk bersosialisasi. Jika seorang pengusaha telah memiliki kecerdasan ini maka akan mampu berinteraksi lebih efektif. Pelaku usaha pun dapat merasakan emosi, motivasi dan tempramen orang lain, yang dapat dipergunakan untuk memberikan dukungan dan bernegosiasi dengan efektif. Biasanya pengusaha seperti ini sangat menikmati jika diharuskan bekerja sama dengan orang lain.

3. Memiliki Kecerdasan Intra-personal

Kecerdasan seperti ini biasanya adalah kapasitas seseorang untuk memahami kekuatan, kelemahan dan motivasi diri sendiri dan mengimplementasikannya sebagai dasar membuat perencanaan dan strategi bisnis. Seorang pengusaha yang baik harus bisa menerima kehadiran rekan lain atau penasehat yang akan melengkapi keahliannya.

4. Memiliki Kecerdasan Matematis

Kecerdasan numerik dan logis adalah kemampuan melakukan hal-hal yang berhubungan dengan menghitung angka dan berfikir logis. Kelebihan seperti inilah yang bisa dimanfaatkan oleh seorang pengusaha untuk menyeimbangkan passion yang dimiliki untuk mengambil solusi dan langkah spesifik, dalam mengelola sumber-sumber finansial yang berhubungan dengan keuangan yang dibutuhkan untuk mencapai kesuksesan dalam bisnis yang dijalani.

5. Memiliki Kecerdasan Musikal

Dalam kecerdasan ini biasanya seseorang mampu memahami penekanan, dan ritme. Keterampilan seperti ini akan membantu Anda menjadi pendengar yang baik. Seorang individu juga jika telah memiliki kecerdasan ini biasanya cenderung berfikir secara logis. Selain mengenali kecerdasan yang di miliki, seorang pelaku usaha harus memiliki mindset. Mindset atau lebih kita kenal pola berfikir seorang pengusaha harus berbeda dengan orang pada umumnya, haruslah bisa memandang tantangan-tantangan besar yang menunggu Anda ke depannya.

Sebuah kemunduran bisa di jadikan sebagai bahan pembelajaran dan yakini bahwa usaha dan ketekunan akan mengatasi hal apapun. Jika Anda telah memiliki mindset demikian atau sekalipun Anda hanya memiliki sedikit kecerdasan yang telah dijelaskan diatas, jangan biarkan seorang pun mengatakan kepada Anda kalau ‘Anda tidak cukup cerdas untuk menjadi seorang pengusaha’.

Baca juga: Kecerdasan Emosional yang Dibutuhkan Entrepreneur Sebagai Strategi Pemasaran

6. Memiliki Kecerdasan Kinestesis

Kecerdasan seperti ini biasanya melibatkan koordinasi tubuh dan pikiran yang terkoneksi secara baik. Seorang pengusaha yang telah memiliki kelebihan ini cenderung ingin selalu melakukan inovasi dan penemuan-penemuan baru dan menciptakan produk yang inovatif. Kecerdasan seperti ini pula lebih diperuntukan untuk pemimpin sebuah perusahaan dan public speaking.

Kontributor

Semua artikel yang dikirim oleh penulis tamu atau kontributor untuk Maxmanroe.com. Bila ingin artikel kamu tayang di Maxmanroe.com, silahkan kirim draftnya ke [email protected].

Leave a Comment