Inilah 5 Presiden Terhebat yang Berhasil Berantas Korupsi di Negaranya, Hebat!

Advertisement - Scroll to Continue
pemberantasan korupsi
Image dari Hoeghautoliners.com

Korupsi memang sebuah tindakan pidana yang sangat-sangat dibenci dan dikutuk oleh seluruh negara. Tindakan dengan mencuri uang negara ini memang sangat tidak terpuji karena bisa merugikan negara dan menyengsarakan warga negara yang lain. Maka dari sini setiap negara selalu bertindak tanggap dengan memberlakukan beberapa aturan untuk bisa memberantas korupsi di negaranya. Artinya saat ini seiring tindakan korupsi yang makin merajalela, setiap negara seakan berlomba-lomba untuk menjadikan negaranya bersih dari korupsi.

Dari perlombaan ini bahkan kemudian muncul indeks pemberantasan korupsi yang menjadi cerminan suatu negara dalam programnya memberantas korupsi. Ada negara yang sukses menjalankan pemberantasan korupsi dengan baik dan ada pula negara yang gagal. Tingkat keberhasilan pemberantasan korupsi sendiri ditentukan oleh banyak faktor dan salah satunya adalah faktor pemimpin atau presidennya. Nah dalam sejarah ternyata sudah muncul catatan tentang beberapa presiden yang dianggap sukses memberantas korupsi di negaranya. Dan berikut ulasannya.

1. Ollanta Humala (Peru)

Image dari Britannica.com
Image dari Britannica.com

Presiden hebat pertama yang mampu dan sukses memberantas korupsi adalah Ollanta Humala dari Peru tahun 2011. Ketika ia menjalankan pemerintahan pada tahun pertama Ollanta langsung membuat kebijakan yang kemudian menjadi langkah besar dalam pemberantasan korupsi di negaranya.

Dalam kebijakannya itu pria kelahiran Lima, 26 Juni 1962 ini telah memberhentikan setidaknya sekitar 30 dari 45 jenderal polisi yang dianggap telah melakukan tindak korupsi. Korupsi yang dilakukan sekitar 30 dari 45 jenderal polisi ini jelas sangat merugikan negara Peru, jelas Ollanta.

Artikel lain: Bunda Teresa ~ Tokoh Kemanusiaan Peraih Nobel Perdamaian

2. Lee Myung Bak (Korea Selatan)

Image dari Alchetron.com
Image dari Alchetron.com

Selanjutnya presiden yang sukses memberantas korupsi adalah Lee Myung Bak dari Korea Selatan. Presiden Korea Selatan ke-10 ini memang dikenal sangat tegas dalam hal pemberantasan korupsi. Ketika masih menjabat sebagai presiden, pria kelahiran Osaka, Jepang, 19 Desember 1946 ini pernah memerintahkan kepolisian untuk menangkap Lee Sang Deuk yang notabene kakaknya sendiri.

Lee Sang Deuk sendiri yang saat itu menjabat sebagai anggota parlemen Korea Selatan dituduh terlibat kasus suap. Deuk sendiri memang diduga telah menerima uang dari pimpinan bank karena sudah membantu menghindar dari audit bank. Atas nama keluarga, dari peristiwa ini Lee Myung Bak kemudian meminta maaf atas kepada rakyatnya sendiri melalui media.

3. Benigno Aquino III (Filipina)

Image dari Abscbnpr.com
Image dari Abscbnpr.com

Selain Peru dan Korea Selatan, negara tetangga yaitu Filipina juga mempunyai cerita sendiri soal pemberantasan korupsi di negaranya. Ya, saat Filipina dipimpin oleh presiden Benigno Aquino III memang dikenal sangat tegas dalam urusan pemberantasan korupsi ini.

Saat menjabat sebagai presiden, pria kelahiran Manila, 8 Februari 1980 ini pernah memerintahkan penahanan mantan Presiden Gloria Macapagal Arroyo yang diduga menyalahgunakan dana lotere senilai Rp84 miliar. Dari kasus ini Arroyo dipenjara seumur hidup tanpa ada kemungkinan bebas ketika memang terbukti bersalah.

4. Ellen Johnson Sirleaf (Liberia)

Image dari Aljazeera.com
Image dari Aljazeera.com

Di benua Afrika, ada negara Liberia dengan presidennya Ellen Johnson Sirleaf yang sukses memberantas korupsi. Dengan watak yang keras dan tegas, presiden Ellen Johnson Sirleaf yang telah menjadi presiden di Liberia sejak tahun 206 selalu tak pandang bulu dalam memberantas korupsi. Hal ini nampak pada keputusan dirinya memecat anaknya sendiri dan 45 pejabat negara karena tidak menyerahkan daftar kekayaan.

Ketika tidak menyerahkan daftar kekayaan ini memang orang-orang ini dimungkinkan telah melakukan tindak korupsi. Keputusan pemecatan ini sendiri dilakukan oleh Ellen Johnson Sirleaf selama orang-orang tadi termasuk anaknya masih belum menyerahkan daftar kekayaannya.

Baca jugaInilah 7 Formula Hidup Sukses dari Ilmuwan Albert Einstein

5. Felipe Calderon (Meksiko)

Image dari Solarfeeds.com
Image dari Solarfeeds.com

Terakhir, presiden yang dikenal sukses dan berhasil memberantas korupsi di negaranya adalah Felipe Calderon asal Meksiko. Saat menjabat sebagai presiden, pria kelahiran Meksiko, 18 Agustus 1962 ini telah membuat beberapa keputusan besar terkait upayanya memberantas kasus korupsi.

Presiden Meksiko yang mulai menjabat sejak tahun 2006 ini sendiri pernah memberhentikan sekitar 4.500 anggota polisi. Pemecatan sekitar 4.500 anggota polisi ini karena diduga terlibat dalam rasuah, penyalahgunaan jabatan, dan kejahatan terorganisir. Pemecatan 4.500 anggota polisi ini sendiri kemudian tercatat sebagai kasus pemecatan terbesar dalam sejarah berdirinya negara Meksiko.

Advertisement
Asep Irwan

Asep Irwan adalah content writer di Maxmanroe.com. Memiliki minat besar di dunia kepenulisan, blogging, dan media online.

6 thoughts on “Inilah 5 Presiden Terhebat yang Berhasil Berantas Korupsi di Negaranya, Hebat!”

  1. orang indonesia siapa ya nantinya… heheh.. semoga indonesia juga bebas korupsi

    Reply
  2. Wah… keren nih, kapan di Indonesia pemberantasan korupsinya bisa sehebat ini ya…
    Salam,

    Reply

Leave a Comment