Facebook Sempat Down 40 Menit, Ini 3 Skenario Penyebabnya

Advertisement-Scroll to Continue

Facebook-Sempat-Down-40-Menit

Bagi rekan-rekan yang kemarin siang mungkin sedang mengakses situs #Facebook, tentu tahu bahwa media sosial populer tersebut sempat down dan tidak bisa diakses selama beberapa menit. Meskipun tak lebih dari satu jam, jika situs yang mengalami down sekelas Facebook tentu efeknya bisa sangat besar. Selain Facebook, beberapa layanan media online seperti Instagram, Hipchat, dan AOL Instant Messenger juga dikabarkan mengalami nasib yang sama.

Situs Facebook tercatat tidak bisa diakses mulai pukul 12.10 WIB dan sempat mati selama 40 menit. Setelah hampir satu jam, Facebook dan beberapa layanan lain sudah dapat diakses dengan normal kembali. Kejadian seperti ini sebelumnya sudah pernah terjadi yakni pada bulan September tahun lalu. Kala itu server Facebook sempat down bahkan dua kali dalam satu bulan.

Lalu apakah yang menyebabkan hal itu bisa terjadi? Banyak spekulasi yang muncul, mulai dari cuaca buruk hingga kemungkinan adanya serangan hacker asing yang mengacak-acak server perusahaan pimpinan Mark Zuckerberg tersebut. Dilansir dari beberapa sumber, inilah 3 kemungkinan penyebab layanan Facebook sempat down sementara.

Artikel lain: Cara Mengetahui Akun Palsu di Facebook, Waspada Cybercrime!

1. Karena Masalah Cuaca

Kemungkinan pertama yang dikaitkan dengan matinya layanan Facebook adalah kejadian badai salju di wilayah timur laut Amerika. Badai yang terjadi sejak hari senin tersebut kabarnya memberikan gangguan jaringan yang cukup parah tidak hanya bagi perusahaan media online namun juga unit usaha lain di kawasan tersebut.

Masalah cuaca memang sering dirasakan di daerah Amerika dan Kanada mengingat musim dingin yang cukup ekstrim sedang terjadi. Namun mengenai efeknya, beberapa perusahaan besar mengklaim tidak akan terdampak dan dapat mempertahankan layanannya.

2. Adanya Serangan Hacker

Salah satu skenario yang cukup mengejutkan adalah adanya serangan dari sekelompok hacker yang menamai dirinya LizardSquad. Kemungkinan tersebut mulai menyeruak manakala akun Twitter kelompok LizardSquad men-tweet terjadinya down situs Facebook dan beberapa layanan lain.

Dugaan tersebut disinyalir semakin kuat karena sebelumnya kelompok yang berbasis di Finlandia tersebut juga telah menyerang situs resmi Malaysian Airlines. Dan setelah sukses melakukan hacking, mereka mengeluarkan tweet serupa dengan kasus Facebook tersebut. Kemungkinan serangan LizardSquad tersebut juga diyakini oleh situs Android Central yang menyatakan adanya serangan virus DDoS pada server Facebook.

Baca juga: Hati-hati Dgn Konten Seperti Ini di Facebook atau Twitter

3. Adanya Ugrade Sistem Internal

Dari beberapa kemungkinan sebelumnya, alasan yang terakhir nampaknya yang paling masuk akal. Pasalnya alasan ini keluar langsung dari pihak teknisi Facebook. Berselang beberapa jam dari matinya layanannya Facebook, dikeluarkan konfirmasi resmi yakni pihak Facebook sedang melakukan upgrade konfigurasi sistem internalnya.

Proses tersebut telah dilakukan sejak beberapa jam sebelum server mati dan berakhir setelah proses beberapa jam. Lebih detil, upgrade tersebut dilakukan di semua server facebook di seluruh dunia. Layanan Facebook yang terdampak matinya sistem yakni Amerika, Eropa dan sebagian Asia. Namun setelah masa konfigurasi selesai, sistem sudah dikembalikan dalam kondisi semula secara bertahap dari satu wilayah ke wilayah berikutnya. Dengan adanya konfirmasi resmi tersebut, sekaligus mematahkan kemungkinan adanya serangan hacker Lizardsquad.

Advertisement
M Majid

Mochamad Majid adalah content writer sekaligus editor di Maxmanroe.com. Menyukai dunia digital media dan fotografi.

5 thoughts on “Facebook Sempat Down 40 Menit, Ini 3 Skenario Penyebabnya”

  1. Ini dia yang saya cari mas… terutama untuk situs yang rawah hacking.

    Oh ya, adakah pengaruhnya terhadap hosting luar dan indo terhadap serangan hack ini mas, dan hosting yang dipakai maxmanroe sendiri dari mana ya kalau boleh tahu..

    Thanks mas

    Reply
  2. Hmmm server kalas dunia bisa juga down…..untung nggak lama coba kalau sehari, bisa bangkrut tu yang punya….

    Reply
  3. awalnya saya pikir karena hacker, mungkin opsi yang ketiga paling masuk akan. salah satu perubahannya adalah tempat chating ada disamping (minimize). dilik baru orangnya kelihatan.

    Reply

Leave a Comment