advertise-scroll to continue

Cara Membuat NoFollow/ Dofollow Link Pada Postingan Blog WordPress

Membuat NoFollow Dofollow LinkSebenarnya sudah sangat banyak diskusi yang membahas tentang link “dofollow” dan “nofollow” pada sebuah blog, dan sebagian besar blogger atau internet marketer pasti sudah paham tentang perbedaan kedua links ini. Dofollow link adalah tag pada link yang mengarahkan bot untuk mengunjungi halaman yang di-link, baik itu halaman pada domain yang sama ataupun pada domain lain. Sedangkan nofollow link adalah tag pada sebuah link yang memerintahkan bot untuk tidak mengunjungi halaman yang di-link tersebut.

Trus Kenapa Saya Harus Perduli?

Untuk web/ blog WordPress, link yang ada pada blog post – misalnya link ke artikel di blog lain – akan “dofollow” secara default. Dofollow link pada sebuah artikel di blog Anda akan memberikan “link juice” dari blog Anda ke blog orang lain, yang artinya Anda memberitahukan ke pada Googlebot atau bot search engine lainnya bahwa Anda merekomendasikan halaman di blog orang lain itu dan layak mendapat credit dari blog Anda, tentu saja ini akan berpengaruh pada SEO.

Ada baiknya kita tidak memberikan tag dofollow pada link banner sponsor, link iklan, dan link ke web lain yang memiliki reputasi buruk (porn, judi, casino, adult health) karena mungkin saja Anda akan kehilangan credit di mata search engine dan mengurangi score SEO blog Anda. Terus terang, link dari maxmanroe.com menuju URL lain pada bagian komentar saya setting nofollow, hal ini saya lakukan untuk menjaga kredibilitas blog ini di mata search engine apabila link di bagian komentar ternyata berasal dari blog yang mempunyai reputasi kurang baik di mata search engine. Dengan memberikan tag nofollow pada link tersebut maka Googlebot akan mengerti bahwa blog saya tidak memberikan kredit pada halaman web lain walaupun link mereka ada di blog saya.

OK, Bagaimana Cara Memasang Tag NoFollow Pada Links?

Ada dua cara untuk membuat Nofollow/ Dofollow link pada blog:

1. Dengan cara manual

Cara manual tentunya sedikit lebih sulit dibanding dengan menggunakan plugins, Anda harus sedikit mengerti tentang kode html agar tidak terjadi error pada link yang dibuat. Pada cara manual, setelah Anda membuat link, langkah selanjutnya adalah tinggal menambahkan rel=”nofollow” pada kode html nya. Link pada postingan bisa di-edit dengan cara mengubah halaman menjadi tampilan text terlebih dahulu, cari kode html link yang dibuat, lalu tambahkan rel=”nofollow”. Contoh kode html nya,

Before <a href=”http://wordpress.org/”>WorPress</a>

After <a href=”http://wordpress.org/” rel=”nofollow”>WorPress</a>

Setelah menambahkan rel nofollow, kita bisa ubah lagi halaman dalam tampilan visual, nanti akan kelihatan link nya.

2. Dengan bantuan plugins

Plugins yang saya recomendasikan untuk membuat link nofollow adalah plugins Follow Nofollow Control (free). Dengan plugins ini kita bisa memilih domain mana saja yang ingin kita masukkan tag Nofollow atau dofollow, sangat mudah. Langkah pertama adalah install dulu pluginsnya dari dashboard wordpress Anda. Lalu setting plugins sesuai dengan keinginan Anda. Saya sendiri lebih suka untuk membuat settingan plugins nofollow secara default, dan memasukkan list domain yang akan saya jadikan dofollow pada kolom yang disediakan oleh plugins tersebut, klik save changes. Dengan plugins ini, link dofollow dan nofollow pada blog dapat kita atur dengan sangat mudah sesuai dengan keinginan kita. Lihat gambar:

follow-nofollow

Setelah Anda dapat menambahkan rel dofollow dan nofollow pada setiap link di postingan artikel, Anda tidak perlu lagi khawatir akan kehilangan kredit di mata searh engine karena memberikan link dofollow menuju web/ blog lain yang tidak Anda inginkan. Semoga artikel ini bisa membantu.

Maxmanroe

A Blogger, YouTuber, and Trader. Start getting to know Online Business since 2012 and continue to learn about internet business until now. Currently active as a content writer at Maxmanroe.com.

170 thoughts on “Cara Membuat NoFollow/ Dofollow Link Pada Postingan Blog WordPress”

  1. Kalo pasang link di halaman index situs lain, apakah bisa di baca DoFollow meskipun a href rel= nya di kasi nofollow, linknya bukan di postingan artikel.?

    Reply
  2. menarik mas untuk saya praktekan di website temantenis.id supaya teman teman yang ingin berlatih tenis dapat langsung berkunjung ke website temantenis.id

    Reply
  3. terimakasih mas, ini jawaban yang saya cari karena baru membuat blog menggunakan wordpress. ternyata bisa menggunakan plugin ya.

    Reply
  4. Lumayan mudah kalau ada plugin nofollow Mas,jadi gak ribet utak-atik Css atau kodenya untuk sekedar ngasih attribut nofollow :) terimakasih mas

    Reply
  5. Apa saja keuntungan dari dofollow dan kekurangan dari dofollow gan. Karena saya juga ingin mengunakan do follow. Terimaaksih

    Reply
  6. Ada baik nya juga link eksternal (nofollow) dengan perintah target _blank diberi rel noopener

    Reply
  7. Mencari beck link yg do follow penting,tetapi jangan lupakan juga beck link no follow agar terlihat alami.
    Postingan sesuai dengan kenyataan, penjelasan bagus pantas bila web ini menjadi acuan pemula seperti saya.
    Terimakasih.

    Reply
  8. Secara standar, semua link adalah dofollow, kecuali link menggunakan nilai atribut rel nofollow atau sistem seperti CMS diatur ke nofollow. Terkadang kita perlu menggunakan nilai atribut rel nofollow untuk external link bila menuju ke situs yang kurang bisa dipercaya.

    Reply
  9. perlu di coba ini, soalnya saya masih bingung antara nofollow dan dofollow terus nyari” artikel dapet disini deh

    Reply
  10. Artikel yang bermanfaat. Saya mau tanya, 1. Bagaimana cara merubah link dikomentar blogspot yang dofollow menjadi nofollow? 2. Jika kita menambahkan link eksternal ke blog yang reputasinya baik, sebaiknya kita setting link tersebut sebagai dofollow atau nofollow? Terima kasih.

    Reply
  11. Kalau kita membuat sebuah link dalam postingan. Link itu menuju ke blog lain. Blog lain itu refutasi baik. Nah, pertanyaan saya.. apa yang harus kita lakukan? membiarkan link tersebut dofollow atau mengubahnya menjadi nofollow? dan apa efeknya terhadap blog kita.

    Reply
  12. mas kalau ada yang ninggalin link aktif di bagian komentar pada blog kita secara dofollow, itu cara ubah ke nofollownya gimana?

    Reply
  13. om, misal kita buat artikel mungkin karena lupa ato gimana, kita ngasih link dofollow ke blog/web orang lain. nah pertanyaannya klo link dofollow itu udah lama di artikel blog kita, trus kita ubah menjadi nofollow apakah link itu masih dofollow atau berubah menjadi nofollow dimana search engine? ditunggu jawabannya, butuh pencerahan :D

    Reply
  14. Mantep Gan, kalo ane lebih suka cara pertama, lebih simpel gitu, jadi ngga usah repot2 make Plugin. Thanks infonya.

    Reply
  15. Mas Saya terus mengikuti postingan mas , saya rasa sangat keren dan enak di pahami tapi kali ini saya mau nannya saya yang punya Andro Game dan apakah saya boleh minta mas untuk cara membuat sedikit artikel dengan video tutorial bagaimana cara penerapan artikel diatas terimakasih,akan saya lihat terus mas artikelnya, dan dengan sangat saya mohon mas apakann bisa mas sedikit mas membuat video tutorila terimakasih salam sukses buat maxmanroe

    Reply
  16. pencerahan om saya ada 2 web,dan dri web itu saya tautkan link dari post melalui anchor teks link menuju post web utama,dan di web utama saya dpt notif pingback itu termasuk dofollow atau nofollow ya om maaf nubby hasilnya.thank u om

    Reply
  17. Horas lae, terimakasih buat artikelnya. sangat berguna buat tambahan setting di bloog saya,,

    Reply
  18. mau tanya gan

    untuk blog yang membutuhkan persetujuan itu termasuk nofollow atau dofollow?

    terima Kasih

    Reply
  19. tapi dari nofollow dan dofollow ada kekurangan dan kunggulanya masing masing bagi blog ya. Tapi bagi si komentator pasti lebih pilih dofollow. . . Hehe

    Reply
  20. Nice post mas, emang sih harus tahu nih khususya kalo belajar wordpress sama SEO. Good luck!

    Reply
  21. terimakasih atas informasi selama ini say bingnung untuk meletakkan do follow maupun no follow pada web saya

    Reply
  22. sebaiknya memang ling keluar dari blog kita itu nofollow. tapi kalu menuju situs besar atau yg punya reputasi baik lebih baik linknya dofollow seperti google.jika pnya link google y di do follow saja.

    Reply
  23. Mas kalo saya dah berusaha membuat blog ane mnjadi blog dofollow tapi malah tetep nofollow, kesalahannya dimana kira kira….

    Reply
  24. Berarti No Follow bermanfaat juga ya gan, terima kasih gan.. sangat membantu, tapi lebih bagus Do Follow ya gan.. hehe

    Reply
  25. Kalau menaruh link di postingan mengarah ke situs terpecaya gak apa-apa kan tanpa memberi tag Nofollow?.

    Reply
    • Kalau di blog saya ini tetap nofollow, tapi linksnya pasti saya hapus karena bikin kotor blog saya. Ada juga blog lain yang mengatur links dofollow di dalam blog nya, itu terserah si pemilik blog

      Reply
  26. Yang saya cari cara membuat blog jadi dofollow? Gan bagaimana cara merubah nofollow jadi dofollow di blogpot?

    Reply
  27. Sangat membantu nih buat optimize web wordpress saya yang sedang saya kerjakan saat ini. Nice min

    Reply
  28. ane lebih suka pakai link dofollow gan, supaya pengunjung lebih suka berkomentar di blog kita

    Reply
  29. Terima kasih mas, saya jadi tau cara membuat link nofollow dan dofollow.

    Reply
  30. mas kalau cari blog dofollow di google bagaimana caranya? balas ya? aku bookmark laman ini.

    Reply
  31. sangat membantu gan..terus kalau kita punya website tapi link anchore nya menuju banyak website lain apa resikonya bagi website kita..soalnya website saya kebanyakan begitu dan takut kalau berpengaruh dalam seo

    Reply
  32. komentar saya yang pertama tidak ditampilkan, mungkin karena menyertakan link, padahal niat saya cuma bertanya kalau menyertakan link apakah akan dianggap spam juga? sedangkan di kolom pomentar ini sudah disetting default nofollow oleh maxmanroe :)

    tapi pokoknya ini adalah nice artikel, saya jadi paham kegunaan nofollow dan dofollow

    thanks

    Reply
  33. makasih pak maxmanroe penjelasannya simpel bgt mudah dimengrti buat aku yg baru ini jualan beauty water. ^_^

    Reply
  34. Saya salut sama materinya, saya sudah coba pasang di salah satu artikel di webbsit e saya..Makasih banyak pokoknya

    Reply
  35. terima kasih infonya..sudah lama menggunakan wordpress baru kali ini saya tahu cara membuat link jadi follow dan nofollow

    Reply
  36. ya… situs dofollow sebagai bukti ikatan SEO Blogger yang tidak terlihat untuk saling mengunjugi…

    mantap

    Reply
  37. Sumpah sampai sekarang aq masi rada2 bingung masalah jenis2 link ini. Smapai2 untuk optimasi web sendiri, harus hire orang.
    Makasi mas untuk infonya, salam.

    Reply
  38. Jadi kalo saa buat article, lalu saya tambah link utk refrensi or sumber misal ke kaksus.co.id itu hrus dofollow yah ?

    Reply
  39. Terimakasih om atas info plugins nofollow nya, saya langsung terapkan di web saya. Suskses selalu buat maxmanroe

    Reply
  40. om, kalo misal kita buat blog dummy, nah kan linknya yg menuju ke blog utama ditaruh di artikel, itu bagusnya dibuat nofollow ato dofollow ?
    makasih :)

    Reply
  41. woooow artikel yang sangat menarik dan berguna sekali buat saya. Apalagi buat TOKO ONLINE sangat dibutuhkan sekali alat seperti ini…. thank Gan….

    Reply
  42. wahhh ijin coba dulu kak, mantab jg klo dofollow dr blog sndiri berkunjung juga ke blog ane thanks

    Reply
  43. Terima kasih banyak atas share pengetahuannya……cuma ada gak ya pengaturan yang lebih simpel utk menjadikan link eksternal jadi dofollow utk blogspot

    Reply
  44. Akhirnya wordpress saya bisa jadi dofollow. terimakasih admin atas artikelnya dengan penyampaian yang singkat dan padat buat aya jadi cepet ngerti.
    Visit blog saya ya.

    Reply
  45. Setelah membaca artikel di blog ini, kini blog saya juga sudah DOFOLLOW dan “Auto Approve” gan……
    trims

    Reply
  46. oke terima kasih gan tapi aku coba kok pluginnya ga ada ya nulisnya gmana gan untuk cari pluginnya

    Reply
  47. Terima kasih sob.atas infonya.naklum saya yang masih baru tahu di dunia maya ini harus belajar banyak dari teman-teman. saya tunggu artikel-artikelnya yang akan datang.

    Reply
  48. oh jadi gitu. jadi prinsipnya kalau penulisan link nya begini kickymaulana.com <– ini bukan link kan? dan gak merugikan yang punya blog kan mas?

    Reply
    • Ya mas, link itu bisa di-klik dan menuju sebuah halaman situs. Kalau cuma seperti kickymaulana.com tapi ga bisa diklik, itu bukan link namanya tapi URL (Universal Resource Locator).

      Link atau URL sebenarnyan tidak merugikan blog orang lain, selama informasi pada halaman yang dituju bisa memberikan informasi tambahan/ pendukung. Tapi kalau link atau URL yang dibuat – misalnya di halaman komentar – tujuannya hanya untuk nyari backlinks aka SPAM, tentunya merugikan orang lain mas. Kira-kira seperti itu :)

      Reply
  49. mas aku mau tanyak mas, tapi bales ya. gini mas kalau link yang kita buat tanpa <a href atau tanpa http:// apakah itu jadi link dofollow juga? seperti ini saya menuliskan link di tulisan saya seperti ini wordpress.com/theme/blablabla.php nah apakah itu menjadi link dofollow? bales ya mas. biar saya sudah tau balesannya ke blog saya ya mas biar saya balik lagi kesini

    Reply
    • Dofollow atau Nofollow itu bukan hanya karna penulisan URL atau kode HTML nya mas. Kalau nulis URL yang lengkap memang bagusnya pake tanda http:// tapi bukan berarti itu dofollow mas.

      Dofollow/ Nofollow rel itu adalah perintah yang dibuat oleh yang punya website/ blog dengan menambahkan rel=”nofollow” atau rel=”dofollow” pada kode html nya.

      Reply
  50. untung ketemu artikel ini jadinya saya mengerti tipnya maksih gan ……………….

    Reply
  51. Nemu deh tutorial cara membuat link no follow atau dofollow.
    oh iya mas, mau tanya, lebih bagus mana antara dibuat do follow atau nofollow.

    Reply
    • Hmm intinya kualitas website yang kita link di dalam blog bisa mempengaruhi reputasi blog kita mas. Kalo kita nge-link ke website bagus tentunya bagusan kita pake dofollow aja, tp kalo ada link ke situs yg punya reputasi buruk ya mendingan kasi nofollow aja :)

      Reply
  52. thaks ya gan infonya.. sangat bermanfaat buat saya dan org lain yg ingin menegtahui tentang seputeran wordpress.. Mmapir juga yuk ke blog saya, saya juga prnah menulis ttg windows web hosting

    Reply
  53. maksh mas.. saya jdi mengerti pengertinya keduanya baik yang no dan dof..sebeumnya saya kurang paham apa fungsinya ..

    Reply
  54. Biasanya saya pake cara manual masbro, tapi kalo ada plugin yang bisa bikin nofollow domain tertentu saya berpindah ke plugin ini ajah :D

    Reply
    • Dulu juga saya pake cara manual dengan cara memasukkan kode di source code blog, tapi setelah ada plugins ini ya langsung saya pake karena sangat membantu.

      Reply
  55. Nasehat yang menarik & bermanfaat untuk di masa depan.
    Setiap komentar yg masuk ke blog saya yg berasal dari situs iklan, saya langsung jadikan “nofollow”, siapa tahu situs tsb punya reputasi buruk.

    Reply
  56. saya yang masih newbie agak-agak pusing ngebacanya..
    ahaha.. tapi perlu belajar juga buat dofollow dan nofollow seandainya sangat diperlukan suatu hari nanti.. :)
    makasih info pluginnya mas.. :)

    Reply
  57. Lumayan mudah kalau ada plugin nofollow Mas,jadi gak ribet utak-atik Css atau kodenya untuk sekedar ngasih attribut nofollow :)

    Reply
    • Yup betul banget mas, kalo terlalu banyak link dofollow ke web lain yang punya reputasi kurang baik bisa berabe urusannya di mesin pencari.

      Reply
    • Iya bro, dengan plugins ini bisa dengan mudah mengatur link keluar apakan dofollow atau nofollow, ga perlu mikirin coding sama sekali hehehe

      Reply
    • Saya lebih suka pake plugins juga mas, soalnya pernah ngedit code html di source code malah error dan bikin ribet. Kalo saya mikirin mas… untuk jangka panjang soalnya :)

      Reply

Leave a Comment