advertise-scroll to continue

Bisnis Affiliate Marketing: Penghasilan Jutaan Bermodal Laptop & Internet

Bisnis affiliate marketing

Bisnis affiliate marketing atau yang lebih dikenal orang dengan affiliate marketing, sudah sangat populer di kalangan masyarakat urban. Tapi mungkin orang awam masih agak asing dengan bisnis ini, walaupun sistem affiliate sudah masuk ke indonesia sejak tahun 2012-an.

Saat ini ada banyak sekali pedagang online Indonesia yang menjalankan bisnis ini karena tidak perlu menciptakan produk sendiri, cukup mudah dilakukan, dan menawarkan banyak potensi keuntungan.

Di era modern ini, memang semakin banyak bisnis baru yang berkembang. Dulunya bisnis model seperti ini dikenal sebagai bisnis makelar atau perantara. Makelar/ perantara biasanya menjualkan produk orang lain dan mengambil keuntungan dari selisih harga. Sekarang, dengan memanfaatkan jaringan internet maka proses berjualan menjadi lebih mudah, maka muncullah makelar online atau nama kerennya affiliate marketer.

Apa Itu Bisnis Affiliate Marketing?

Saya yakin bahwa sampai saat ini masih banyak orang yang tidak paham apa itu affiliate marketing. Affiliate marketing adalah sebuah bisnis dengan sistem pembagian komisi dari perusahaan yang menjalankan bisnis jual beli barang atau jasa. Si makelar online berhak mendapatkan komisi sekian persen dari harga barang setiap kali berhasil menjual produk si merchant.

Seperti yang sudah disebutkan di atas, sebenarnya sistem ini sudah ada sejak dulu. Orang menjual produk milik orang lain dan diberikan komisi jika berhasil menjual produknya. Tapi dengan kemajuan teknologi dan adanya perusahaan e-commerce, membuat sistem ini semakin mudah untuk dijelaskan dan mulai berkembang di era modern.

Cara kerja bisnis affiliate cukup sederhana;

#1. Si makelar online mengirimkan visitor sebanyak mungkin ke website merchant dengan menggunakan link khusus yang hanya dimiliki oleh si makelar.

#2. Ketika terjadi penjualan dari link khusus tersebut, maka si makelar akan mendapatkan komisi sesuai dengan yang ditentukan oleh merchant.

Selama cokies di komputer si visitor tidak terhapus, maka ketika si visitor membeli barang lain maka komisi akan tetap diberikan kepada si makelar.

Sederhananya proses bisnis affiliate marketing kira-kira seperti itu.

Sekarang ini ada banyak sekali perusahaan e-commerce yang memiliki sistem affiliate. Beberapa diantaranya adalah Lazada, Blibli, Bhineka, dan lainnya. Selain akan membantu meningkatkan jumlah penjualan, sistem ini juga memberikan kesempatan pada orang lain untuk mendapatkan keuntungan setiap kali berhasil menjual produk-produk dari perusahaan e-commerce.

Sistem affiliate pertama kali dikenalkan oleh pemilik startup PC flowers & gifts tahun 1994. Mereka membuat sebuah platform dengan sistem bagi hasil. Sistemnya terorganisir di prodigy network. Didirikan oleh William J Tobin. Dengan adanya sistem ini PC flower & Gifts berhasil mendapatkan banyak keuntungan. Lalu pada tahun 1996 tobin, mematenkan ide yang suda ia buat itu.

Artikel lain: 10+ Peluang Bisnis Online Tanpa Modal Besar dan Terbukti Menjanjikan

Alasan Kenapa Harus Memulai Bisnis Affiliate

Jika Anda ingin memulai bisnis, tapi masih bingung memilih bisnis apa yang akan dijalankan dan tidak punya modal yang memadai maka bisnis affiliate bisa menjadi pilihan bisnis online yang tepat. Dengan bermodalkan laptop dan jaringan internet, potensi keuntungan yang bisa didapatkan tidak terbatas. Bahkan bisa melebihi ekspektasi Anda, tapi tidak selalu seperti itu ya.

Berikut ini alasan kenapa anda harus memulai affiliate marketing:

  • Bisnis Affiliate Modal Awalnya Kecil

Untuk memulai bisnis ini, Anda hanya butuh modal yang kecil. Bahkan tanpa modal sama sekali. Yang dibutuhkan adalah sebuah laptop dan jaringan internet yang stabil. Setelah itu buatlah website/ blog yang keren lalu mendaftar di e-commerce yang menyediakan program affiliate.

Untuk mendaftar program affiliate, Anda tak perlu biaya pendaftaran sama sekali alias gratis. Anda hanya butuh mempersiapkan uang untuk membuat website, tentu modalnya sangat kecil. Akan lebih bagus lagi jika website Anda sudah dibuat sejak lama. Sehingga memiliki pengunjung yang sudah cukup banyak. Ini akan membantu proses pemasaran lebih mudah.

  • Potensi Keuntungan Tidak Terbatas

Membangun bisnis affiliate marketing potensi keuntungannya tidak terbatas lho. Ini tidak seperti pekerjaan kantoran yang gajinya sudah tetap setiap bulannya. Dalam bisnis ini Anda bisa mendapatkan untung besar jika berhasil menjual banyak produk dari vendor/ merchant.

Setiap e-commerce memiliki besar komisi yang berbeda-beda. Jadi semakin besar komisi yang diberikan, akan semakin besar pula keuntungan yang akan Anda dapatkan. Anda bisa mendapatkan keuntungan sebanyak apapun yang anda mau. Tidak ada batasan setiap  bulannya.

Semakin banyak produk yang terjual, semakin banyak pula keuntungan yang akan Anda buat. Di bisnis ini tidak tidak terikat jam kerja, Anda bisa mempromosikan produk affiliate kapan saja dan dari mana saja.

  • Bisa Menjadi Bisnis yang Besar

Dengan menjalankan bisnis affiliate marketing, Anda bisa membuatnya menjadi bisnis yang besar. Ketika produk yang Anda pasarkan terjual secara kontinu Anda akan mendapatkan komisi tanpa harus bekerja lebih keras lagi.

Jika  dilakukan dengan serius, Anda bisa mengelola bisnis ini menjadi lebih profesional. Bahkan Anda tak hanya bisa memasarkan saja, tetapi bisa menjadi penjual produk di e-commerce tersebut.

  • Bisnis Buat Orang yang Suka Kompetisi

Jika Anda tipe orang yang suka kompetisi, bisnis affiliate ini bisa menjadi bisnis yang cocok buat Anda. Di sini Anda harus bisa menganalisi produk mana yang paling laku. Lalu bersaing dengan pebisnis affiliate lainnya. Jadi, satu produk bisa ada puluhan hingga ribuan makelar online lain yang menjadi pesaing.

Anda harus bisa memasarkan link affiliate Anda dengan baik, sehingga link tersebut banyak dikungjungi oleh calon konsumen. Anda bisa mengukur setiap strategi yang digunakan, sampai menemukan strategi yang paling tepat untuk memasarkan sebuah produk.

  • Bisa Memilih Produk Apapun

Di affiliate marketing anda bisa memilih produk apapun yang akan anda jual. Jadi tidak seperti sistem reseller atau bisnis MLM. Anda harus menjual produk yang produsen miliki. Tapi  di bisnis ini, anda bisa memilih produk mana yang akan dijual dan mana yang tidak.

Di sebuah e-commerce, pasti menyediakan banyak sekali produk. Bahkan ada e-commerce yang menjual berbagai kebutuhan sehari-hari. Anda tinggal memilih produk yang banyak peminat dan kemungkinan besar mendapat banyak keuntungan.

Baca juga: Sebenarnya, Apa Itu Internet Marketing?

Cara Memulai Bisnis Affiliate

Lalu bagaimana cara memulai bisnis affiliate marketing? Oh ya Anda harus punya perangkat laptop dan jaringan internet ya.

Pertama Anda harus membuat website terlebih dahulu. Ini menjadi syarat utama untuk menjadi seorang affiliate marketer. Di website inilah nantinya Anda akan meletakan link affiliate, baik itu dalam bentuk banner atau teks link. Website yang sudah memiliki trafik tinggi adalah sebuah keuntungan karena kemungkinan besar akan banyak pengunjung meng-klik link affiliate di website Anda.

Langkah selanjutnya Anda harus mendaftar menjadi member affiliate di sebuah situs e-commerce. Saat ini ada banyak sekali situs e-commerce di indonesia. 

Beberapa diantaranya adalah;

  • Lazada
  • Blibli
  • Bhineka
  • Ratakan

Setiap situs memiliki syarat dan ketentuan yang berbeda. Jangan lupa untuk membaca semuanya terlebih dahulu, sebelum memulai bisnis affiliate. Setelah terdaftar barulah Anda mempromosikan link afiliasi milik Anda.

Tertarik untuk mencobanya?

Rio Brian

Rio Brian adalah content writer, editor, dan sekaligus co-admin di Maxmanroe.com. Memiliki minat besar pada bisnis online, social media, dan blogging.

28 thoughts on “Bisnis Affiliate Marketing: Penghasilan Jutaan Bermodal Laptop & Internet”

  1. Artikel ini sungguh membuka wawasan saya untuk memulai karir sebagai affiliate marketer. Terima kasih banyak untuk berbagi informasi yang sangat berharga ini, semoga sukses selalu untuk mas…

    Reply
  2. Saat ini bisnis affiliate emang lagi rame – rame nya sih, Terlebih marketplace – marketplace juga udah mulai membuka program affiliate ini secara umum. Jadi cocok banget artikel ini untuk dijadikan referensi belajar bisnis affiliate, Thankss

    Reply
  3. saat ini penghasilan sebuah blog yang umum diketahui blogger adalah adsense dari google atau mgid. padahal ada pendapatan yang lebih besar jika dijalankan, yaitu affiliate. hal ini sekarang didukung juga dengan adanya referal affiliati yg dibuka marketplace raksasa, sebut saja lazad. terimakasih mas artikelnya semoga dapat membuka mindset para blogger indonesia.

    Reply
  4. Dengan potensi keuntungan besar, saya tertarik cara bebisnis affiliate marketing ini. sayangnya tidak terlalu bisa berbahasa inggris, tapi artikelnya bagus bermanfaat dan menambah motivasi. thanks ya..

    Reply
  5. Blog ku nggak rame mas, jadi peluang buat biar bisa dapet klik di banner afiliasi kok kayaknya kecil banget. Google adsense juga nggak bisa diharapkan soalnya traffic masih mini-mini. Sepertinya buat dapet duit dari internet harus menempuh jalan berliku-liku-liku ya mas? Wkwkwk eh atau bener mas max, mendingan dropship atau toko online sendiri. Etapi sepertinya panjang juga ya jalannya wkwkwwkk

    Reply
  6. Blog ku nggak rame mas, jadi peluang buat biar bisa dapet klik di banner afiliasi kok kayaknya kecil banget. Google adsense juga nggak bisa diharapkan soalnya traffic masih mini-mini. Sepertinya buat dapet duit dari internet harus menempuh jalan berliku-liku-liku ya mas? Wkwkwk eh atau bener mas max, mendingan dropship atau toko online sendiri. Etapi sepertinya panjang juga ya jalannya wkwkwwkk

    Reply
  7. apakah bisnis affiliate marketing ini masih bisa di andalkan di tahun 2020, mengingat sudah banyak bisnis yang berkembang secara pesat mulai dari reseller dan dropshipper.

    Reply
  8. pasang banner dan link affliasi dari Lazada karena disitu ada harga yang menarik dari harga komputer dan laptop serta fashion walaupun nice artikelnya tidak sesuai dengan iklan affliasi yang dibuatkan dalam blognya, yang saat itu ya hasilnya luwayan sih katanya.

    Reply
  9. bang prospek jualan atau main affiliate di ratakan untuk tahun 2019 atau 2020 kedepan gmn ? apakah masih prosepektif, msalah ny tak liat ratakan makin mati suri skrng . adakah marketplace alternatif lain yg bsa d pakai buat jualan jasa. thanks …

    Reply
  10. jadi inget tahun 2015, temen saya jadi affiliate untuk amazon dan hasilnya sangat luar biasa, sekarang mau coba dulu produk lokal mudah”an bisa berkembang seperti mas admin :D

    Reply
  11. Saya dulu sempat tertarik dengan Affiliate, tapi setelah dipelajari, ternyata tak semudah yang saya pikirkan, karena membutuhkan extra dan ke uletan.. tapi untuk articlenya bagus mas, agar orang yang baru mengenal Affiliate lebih tercerahkan. Nice banget. :)

    Reply
  12. Dropshipping termasuk Bisnis Affiliate ya bang, banyak teman yang berhasil di bisnis dropshipper, bahkan pendapatannya lebih besar dari seorang blogger profesional

    Reply
  13. Bang, kalo contoh market luar yang bisa di jaddin bisnis affilate apa ya ? saya udah coba di lazada, tapi kok gak ada perkembangan apapun. Mohon bantuannya.

    Reply
  14. Affilate marketing memang hasilnya menggiurkan, tapi saya kurang ulet dalam bidang ini, pengin buka usaha offline tapi modalnya terbatas, kira” usaha offline apa yang modal sedikit tapi jika ditekuni hasilnya memuaskan ya??

    Reply
  15. dulu sempet main affiliate tapi belum pernah berhasil, mungkin harus ada jurus jitu ya bang maxmanroe

    Reply
  16. Saya sangat tertarik jika berbicara bisnis, namun untuk bisnis yang satu ini yaitu affiliate saya benar-benar kurang mengerti. Namun, dengan membaca artikel ini saya sedikit paham, Alhamdulillah.

    Reply
  17. Saya ikut affiliate dari lazada dan bhineka, tapi belum sekalipun ada yang menghasilkan karena memang gak bisa optimasi websitnya.

    Tapi sekarang main affiliate cuma modal fanpage facebook doang, kit promosinya sudah disediakan seperti video, foto. Asal punya likes dan followers yang banyak. Saya sering menemukan pemain affiliate amazone di beranda facebook.

    Reply
  18. Semoga aja belajar tentang bisnis affliate marketing. Nampaknya menggiurkan sekali berkecimpung dalam dunia affliate marketing.

    Reply
  19. Masih mburu Google Adsense, belum ke affiliate. Menurut mas bisnis online itu fokus 1 dulu atau langsung banyak ya mas?

    Reply
  20. Rasanya pengen banget bang ikut jadi marketing online… tapi ngak punya web bule dan ngak bisa bahasa inggris lagi hehehe… Tapi saya termotivasi dengan artikel ini bang… Thanks bang…

    Reply
    • Bisnis affiliate lokal cukup banyak kog mas, misalnya Lazada, Bhineka, Ratakan, dan lain-lain. Market luar memang lebih gurih, tapi kendalanya selalu di bahasa mas hehehe

      Reply
  21. Dahulu teman blogger saya sering pasang banner dan link affliasi dari Lazada karena disitu ada harga yang menarik dari harga komputer dan laptop serta fashion walaupun nice artikelnya tidak sesuai dengan iklan affliasi yang dibuatkan dalam blognya, yang saat itu ya hasilnya luwayan sih katanya. Namun seiring berkembangnya zaman online shopping agak berkurang yang mau affliate ke lazada karena sudah ada Tokopedia, bukalapak dan shopee.

    Reply
    • Affiliate lokal memang agak-agak ‘menyeramkan’ dan cenderung kurang menarik menurut saya. Beda dengan affiliate Amerika, hasilnya gede dan bisa kontinu. Kalo di Indonesia, masalah pembayaran salah satu yang sering terjadi. Saya pengalaman, makanya sekarang saya malas promosikan produk lokal untuk dengan sistem affiliate. Mendingan dropship atau bikin toko online sekalian.

      Reply

Leave a Comment