4 Langkah Simpel Ini Akan Membantu Tweetup Jadi Sukses

Advertisement - Scroll to Continue

4-Langkah-Simpel-Ini-Akan-Membantu-Tweetup-Jadi-Sukses

Media sosial kini bukan hanya sekedar teknologi yang banyak dimanfaatkan sebagai sarana komunikasi. Lebih dari itu, #media sosial  sudah merasuk menjadi gaya hidup bagi masyarakat modern pengguna internet. Berbagai media sosial dirilis dengan keunggulannya masing masing dan membuat para pengguna internet menjadi bebas untuk memilih media sosial mana yang sesuai dengan kebutuhan dan keinginan mereka. Salah satu media sosial yang digandrungi masyarakat modern dari seluruh kalangan umur adalah Twitter.

Menggunakan #Twitter tak hanya membuat kita terhubung dengan orang-orang yang sudah kita kenal, tapi juga membuka kesempatan bagi kita untuk menambah followers baru. Twitter dapat menjadi sarana untuk berbagi konten dan informasi dengan orang lain.

Lalu bagaimana caranya membuat tweet yang sukses dan direspon oleh para pengguna Twitter lainnya?

1. Organized Dengan Baik

Penggunaan Twitter harus diatur dengan baik agar maksud yang kita inginkan bisa tersampaikan secara efektif. Rencanakan waktu dan konten yang tepat agar tweet yang kita posting mendapatkan banyak respon dan retweet.

Contohnya, ketika kita ingin membuat pengumuman mengenai acara reuni akbar dari SMU kita, maka rencanakan konten yang ingin kita bagikan melalui Twitter selambat-lambatnya 3 minggu sebelum acara berlangsung. Dengan bahasa posting yang santai dan mengalir, biasanya tweet kita akan banyak mendapat respon dari pengguna Twitter lainnya. Jangan lupa juga untuk menyertakan gambar yang sesuai dengan event yang kita publikasikan agar tweet jadi makin menarik.

Artikel lain: Kampanye di Media Sosial Twitter, Masih Efektifkah?

2. Ciptakan Win-Win Solution

Mulailah memikirkan solusi apa yang akan menguntungkan bagi semua pihak yang terlibat dalam posting-an Twitter kita. Misalnya saja bila kita memiliki banyak followers aktif sehingga ada perusahaan yang bersedia mensponsori setiap tweet yang kita publikasikan, cobalah memikirkan hal apa yang akan menguntungkan perusahaan tersebut.

Kita bisa menyelenggarakan kontes berhadiah yang berhubungan dengan perusahaan tersebut. Dengan demikian, pengguna Twitter akan merasa tertantang untuk memenangkan kontes, perusahaan sponsor yang bersangkutan pun akan mendapat keuntungan dalam bentuk tindakan publikasi dan pengenalan pada khalayak ramai.

3. Libatkan Lebih Banyak Lagi Pengguna Twitter

Saat kita memutuskan untuk mengadakan kontes berhadiah di Twitter, cobalah untuk memancing lebih banyak lagi pengguna Twitter lainnya dengan cara yang sederhana. Misalnya, dengan membuat kontes foto yang mengharuskan para pesertanya untuk memamerkan foto tersebut melalui Twitter. Pengguna Twitter lainnya yang melihat posting tersebut tentu tertarik untuk mencari tahu mengenai kontes berhadiah secara lebih lanjut. Hal ini akan membuat tweet yang kita posting jadi semakin populer dan diketahui oleh banyak orang.

Saat pengumuman pemenang dan penyerahan hadiah, buatlah event yang unik dan meriah sehingga para peserta kontes kembali tertarik untuk membagikan pengalaman serunya melalui Twitter. Cara yang cukup efektif bukan.

4. Hashtag Yang Tepat Juga Dibutuhkan

Gunakan hashtag yang unik, singkat dan mudah diingat oleh para pengguna Twitter. Sehingga pengguna Twitter dapat dengan mudah menemukan informasi yang kita bagikan dengan mencari hashtag tersebut. Mulailah membangun obrolan yang ringan melalui penggunaan hashtag. Saat banyak pengguna Twitter mulai terlibat dalam posting-an kita, maka hal tersebut merupakan timing yang tepat untuk menyampaikan maksud kita.

Seperti halnya membangun branding melalui Twitter, kita tentu tak harus selalu membuat posting mengenai produk atau jasa yang kita pasarkan. Imbangi posting-an berbau promosi dengan hal-hal lain yang sifatnya santai namun masih ada hubungannya dengan branding yang ingin kita lakukan.

Baca juga: Jenis Konten yang Banyak di Retweet di Twitter

Pada dasarnya para pengguna media sosial menyukai konten yang bersifat santai, informatif dan sesuai dengan minat masing-masing. Jadi jangan pernah membuat tweet yang sifatnya terlalu strict atau memaksakan sesuatu. Buatlah segala sesuatunya jadi lebih mengalir dan menarik. Secara alami, hal ini akan memicu keinginan para pengguna Twitter untuk membagikan konten yang dianggap unik, menarik dan bermanfaat.

Bijak dalam menggunakan media sosial tentu mendatangkan banyak manfaat bagi diri sendiri maupun para pengguna media sosial lainnya.

Advertisement
M Majid

Mochamad Majid adalah content writer sekaligus editor di Maxmanroe.com. Menyukai dunia digital media dan fotografi.

1 thought on “4 Langkah Simpel Ini Akan Membantu Tweetup Jadi Sukses”

Leave a Comment